Suara.com - Sebagian orang masih ada yang belum tahu, bagaimana caranya download lagu MP3 dari YouTube. Bagi kamu yang menemukan lagu atau video dari YouTube hingga ketagihan ingin terus mendengarkannya, pasti ingin menyimpannya di HP atau laptop sehingga bisa dinikmati kapan saja.
Namun meski sepele, tidak semua pengguna YouTube mengetahui bagaimana cara mengkonversi atau mengubah video yang sudah didownload menjadi format MP3.
Kamu bisa coba download lagu MP3 dari YouTube menggunakan MP3 Juice. Nantinya, hasil video download akan dikonversi menjadi format MP3 akan disimpan di HP atau laptop agar bisa dinikmati kapan saja.
MP3 Juice menawarkan fitur download video dari YouTube dan platform lain, kemudian dikonversi menjadi format MP3 alias lagu. Dengan download video lalu menyimpannya di perangkat ponsel atau laptop, maka tentunya kamu bisa lebihmenghemat kuota.
Baca Juga: 3 Cara Menyimpan Video Youtube Mp3 dan Mp4 untuk Didengar di HP dan Laptop
MP3 Juice yang menawarkan layanan mengubah dan convert video menjadi bentuk atau format MP3 atau MP4 adalah platform gratis untuk mencari file audio MP3 dari YouTube dan platform lainnya.
Sebagai pengguna, kamu diberikan pilihan mencari file audio MP3 dan kemudian mendownloadnya secara gratis. Terlebih lagi, kualitas file MP3 hasil download sangat tinggi.
Menariknya lagi, kamu bisa mendownload video dan mengkonversinya dengan waktu singkat. Hanya sayangnya, untuk karya yang dilindungi salinannya tidak dapat di-download.
Cara Download Lagu MP3 di YouTube Pakai MP3 Juice
- Langkah pertama, silahkan kunjungi situs https://www-mp3juices.com/convert atau https://www.mp3juices.link/.
Baca Juga: Cara Mengubah Video YouTube ke MP3, Pakai YTMP3 Gampang Banget!
- Kemudian kamu bisa mencari lagu favorit di YouTube.
- Setelah menemukan lagu yang ingin di download, selanjutnya pilih salin link.
- Lalu kembali ke situs MP3 Juice dan paste link YouTube tadi pada situs MP3 Juice
- Langkah yang terakhir, silakan klik Download. Dan silakan tunggu beberapa saat hingga prosed download selesai.
Perlau diketahui bahwa setiap lagu tentu saja memiliki hak cipta. Maka dari itu, silakan menggunakan website downloder lagu MP3 yang satu ini dengan baik dan bijak, ya!
Pastikan kamu memanfaatkan MP3 Juice untuk mendapatkan lagu pilihan dan memutarnya secara offline terhadap file musik pribadi, tidak untuk kepentingan komersil.
Kontributor : Rishna Maulina Pratama