Puan Maharani: Pancasila Kekuatan Nasional Utama, kalau Diganti Karakter Bangsa yang Toleran akan Hilang

Selasa, 16 Agustus 2022 | 10:45 WIB
Puan Maharani: Pancasila Kekuatan Nasional Utama, kalau Diganti Karakter Bangsa yang Toleran akan Hilang
Ketua DPR RI Puan Maharani berbicara tentang pentingnya Pancasila dalam kehidupan bernegara. (Ist)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua DPR RI Puan Maharani berbicara tentang pentingnya Pancasila dalam kehidupan bernegara. Hal itu ia sampaikan dalam pidato pengantar di Sidang Bersama DPR RI dan DPD RI.

Puan mengatakan bahwa Pancasila merupakan kekuatan nasional yang paling utama.

"Paling utama dalam menjaga kehidupan dan penghidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara kita," kata Puan di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen Senayan, Selasa (16/8/2022).

Puan lantas menyampaikan tentang dampak apabila Pancasila sebagai ideologi justru ditinggalkan.

Baca Juga: Buntut Sindir Mahfud MD Menteri Komentator, Bambang Pacul Dilaporkan kepada MKD DPR RI

"Meninggalkan Pancasila sama halnya mencabut jati diri bangsa dari akar terdalamnya dan mengkhianati amanat para pendiri bangsa," kata Puan.

Tanpa Pancasila, menurut Puan, karakter bangsa Indonesia yang selama ini terjaga akan hilang.

"Mengganti Pancasila akan berdampak pada hilangnya karakter sebagai bangsa yang ramah, toleran, dan bergotong royong," ujar Puan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI