Indonesia, tanah air ku
Kami jadi pandumu
Makna Lirik Lagu Hymne Pramuka
Apabila ditafsirkan, berdasarkan liriknya maka lagu Hymne Pramuka memiliki makna sebagai berikut.
Bait 1, "Kami Pramuka Indonesia" Bait ini bermakna anak-anak muda Indonesia bangga menjadi Pramuka Indonesia dan memperkenalkan diri sebagai darah muda kebanggaan Indonesia, bahwa mereka menjadi anak-anak muda yang akan selalu memiliki semangat berkarya membangun Indonesia.
Bait 2, "Manusia Pancasila"Frasa ini bermakna anak-anak Pramuka Indonesia menjunjung tinggi Pancasila sebagai ideologi negara dan akan senantiasa mengamalkan Pancasila dalam kehidupan sehari-harinya. Tidak akan bersikap dan bertindak yang bertentangan dengan Pancasila.
Bait 3, "Satyaku Kudarmakan, Dharmaku Kubaktikan" Artinya pemuda Indonesia sebagai Pramuka berkomitmen untuk senantiasa berbakti dan menjalankan dharma, akan selalu menghindari perbuatan tercela dan dapat mempermalukan diri sendiri hingga bangsa Indonesia. Bahwa ia juga akan selalu menepati janji dan tidak akan menjanjikan sesuatu yang tidak dapat ditepati.
Bait 4, "Indonesia, Indonesia tanah airku"Bermakna sumpah setia dan bangga menjadi bagian dari Indonesia. Bahwa segala karya yang akan diciptakan dan dipikirkan, semuanya demi kemajuan tanah air.
Pencipta lagu Hymne Pramuka adalah Husein Mutahar (H.Mutahar). Ia juga pencipta lagu nasional lainnya seperti "Hari Merdeka" dan "Syukur".