Menurut Ghufron, setidaknya ada sekitar 23 orang ditangkap termasuk Bupati Mukti dalam operasi tangkap tangan yang dilakukan KPK. Meski tidak membeberkan detil lokasi puluhan orang yang ditangkap, Ghufron hanya menyampaikan jika penangkapan itu terjadi di dua daerah, yakni Pemalang dan Jakarta.
"Di beberapa tempat di Jakarta dan Pemalang," katanya.
Ghufron pun meminta waktu agar publik bersabar sembari menunggu tim KPK melakukan pemeriksaan terhadap orang-orang yang ditangkap termasuk Bupati Mukti Agung Wibowo.
"Mohon bersabar tim lidik kpk sedang memeriksa pada saat nya nanti akan kami jelaskan secara lebih detil," imbuhnya.