Suara.com - Sebuah wahana kereta zombie pertama di Indonesia sedang viral, yaitu Train to Apocalypse. Apa itu Train to Apocalypse? Berikut fakta Train to Apocalypse untuk anda yang penasaran ingin ikutan.
Train to Apocalypse merupakan kolaborasi dari LRT dan event organizer bernama Pandora Box. Event ini akan memberikan kamu sensasi yang luar biasa mengerikan. Dimana kelompok zombie menyerang para penumpang kereta layaknya film asal Korea Selatan, Train To Busan.
Simak yuk, fakta-fakta tentang Train to Apocalypse yang telah dirangkum dari berbagai sumber berikut ini.
Jadwal dan Lokasi Train to Apocalypse
Train to Apocalypse di LRT berlangsung sejak tanggal 5 Agustus 2022 hingga 11 September 2022 mendatang. Pertama kali di Indonesia, lokasi Train to Apocalypse di LRT ini adalah di Boulevard Utara Station, Jalan Boulevard Utara RW 18, Kelapa Gading, Jakarta Utara.
Jadwal Train to Apocalypse adalah sebagai berikut:
- Senin - Jumat: jam 14.00 - 21.00 WIB
- Sabtu - Minggu: jam 13.00 - 22.00 WIB
- Hari Libur: 13.00 - 22.00 WIB
- Break: 18.00 - 19.00 WIB
Harga Tiket Train to Apocalypse
Harga normal masuk wahana Train To Apocalypse yang ditetapkan untuk weekdays atau Senin hingga Jumat adalah seharga Rp 60.000. Sementara pada weekend, yaitu Sabtu dan Minggu, tiket Train To Apocalypse bisa dibanderol hingga Rp75.000.
Promo tiket berlangsung selama tanggal 5 sampai dengan 11 Agustus 2022 kemarin. Di mana dalam masa promo, untuk weekdays atau Senin hingga Jumat adalah Rp 45.000. Sedangkan pada weekend, yaitu Sabtu dan Minggu, tiket Train To Apocalypse bisa dibanderol seharga Rp 55.000 saja.
Baca Juga: Video Viral Zombie 'Serang' LRT Jakarta, Publik: Suasananya Mirip Train to Busan
Harga tiket tersebut sudah termasuk fasilitas pulang-pergi naik LRT dari stasiun Boulevard Kelapa Gading hingga stasiun Velodrome Rawamangun. Wahana tersebut tidak terlepas dari hasil kerja sama Pandora Box dan LRT Jakarta.