Tersebar Unggahan Ibu Lakukan Ekstensi Bulu Mata pada Anak Balitanya, Publik: Pentingnya Belajar Parenting

Kamis, 11 Agustus 2022 | 13:32 WIB
Tersebar Unggahan Ibu Lakukan Ekstensi Bulu Mata pada Anak Balitanya, Publik: Pentingnya Belajar Parenting
Potret ibu pasang ekstensi bulu mata ke anak balitanya (Twitter/ Askrlfess)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tersebar di media sosial foto tangkap layar yang memperlihatkan potret seorang ibu sedang melakukan ekstensi pada bulu mata anak balitanya.

Foto tangkap layar tersebut disebarkan oleh seorang anonim melalui akun Twitter @Askrlfess pada Rabu (10/08/22).

"Pentingnya belajar parenting ya guys ya," tulis pengirim cuitan.

Dalam foto tangkap layar yang diunggah tampak potret si ibu dari balita tersebut sedang melakukan proses ekstensi bulu mata.

Anak balitanya yang berambut cepak terlihat sedang terbaring saat ibunya mengekstensi bulu matanya.

Tampak pula alat ekstensi yang menempel di dahi balita tersebut.

Melalui foto tangkap layar tersebut, dapat diketahui informasi bahwa ibu tersebut melakukan ekstensi bulu mata sang anak karena anaknya sendiri yang memintanya.

Anak balitanya ingin memiliki bulu mata seperti dirinya.

"Pengen coba extension, katanya biar kayak mama. Hahaha lucu. Ada-ada aja nih bocil zaman now," keterangan dalam video.

Baca Juga: Gegara Konten TikTok, Ibu Racik Obat untuk Balitanya yang Sakit, Berakhir Muncul Ruam di Tubuh, Publik Dibuat Jengkel

Sontak saja unggahan ini menuai beragam komentar dari netizen. Netizen geram melihat aksi si ibu yang menuruti begitu saja keinginan dari anak balitanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI