Babak Baru Penggeledahan Rumah Ferdy Sambo: Tangisan Putri Candrawathi hingga Barang yang Disita

Rabu, 10 Agustus 2022 | 19:45 WIB
Babak Baru Penggeledahan Rumah Ferdy Sambo: Tangisan Putri Candrawathi hingga Barang yang Disita
Dua anggota Brimob tengah berjaga di depan satu rumah milik Irjen Pol Ferdy Sambo di Jalan Bangka XI A, Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (9/8/2022) sore. (Suara.com/Ria)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Yosef menambahkan, pihak RT 07 tidak sampai berkomunikasi dengan Putri. Menurut dia, istri Ferdy Sambo itu hanya diam saja.

2. Dukungan dari pengacara Putri Candrawathi

Diketahui, kuasa hukum istri Ferdy Sambo mendukung sepenuhnya kegiatan para penyidik yang bekerja secara maksimal mendampingi anggota yang ada di dalam rumah.

Mereka mengucapkan banyak terima kasih atas proses yang berjalan baik dan lancar, serta menyampaikan permintaan maaf kepada masyarakat yang terdampak atas kasus yang menimpa kliennya.

3. Barang yang disita

Personel Korps Brimob mendatangi dua kediaman Ferdy Sambo untuk melakukan penggeledahan. Pertama rumah di Jalan Saguling III, Duren Tiga, Jakarta Selatan dan kedua di Komplek Polri Duren Tiga.

Lalu penggeledahan juga dilakukan di tempat ketiga, yakni rumah mertua Sambo Jalan Bangka XI A, Kemang, Jakarta Selatan. 

Pengacara Sambo, Irwan Irawan mengatakan, rumah di Jalan Bangka XI A Kemang, Jakarta Selatan merupakan kediaman mertua Ferdy Sambo. Dari giat tersebut, penyidik menyita enam item seperti sepatu hingga baju. 

“Jadi ada proses penggeledahan dan dilanjutkan proses penyitaan oleh penyidik. Ya ini prosedur standar lah dari proses pengungkapan kasus," ungkap Irwan di Jalan Bangka XI A, Kemang, Jakarta Selatan, Selasa (9/8/2022).

Baca Juga: Disebut Wanita Spesial di Lingkaran Irjen Sambo, Status Polwan Cantik AKP Rita Yuliana Jadi Sorotan: seperti Surah Al-ikhlas

"Jadi hanya sebatas itu yang dilakukan. Ada 6 item yang sempat disita. Sepatu, baju dan ada beberapa hal lagi yang disita,” lanjutnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI