Perjalanan ke Rengasdengklok penuh dengan rintangan dan bahaya. Namun langkahnya tak surut untuk menyelamatkan dua calon pemimpin bangsa Indonesia.
Sampai di lokasi, Achmad Soebardjo berhasil membujuk para pemuda yang menyembunyikan Ir. Soekarno dan Moh. Hatta agar membawanya kembali ke Jakarta. Ia juga meyakinkan bahwa keduanya akan segera memproklamasikan kemerdekaan Indonesia.
Achmad Soebardjo menjadi salah satu tokoh penting yang terlibat langsung dalam penyusunan naskah proklamasi. Soekarno menuliskan konsep teks proklamasi pada secarik kertas, sedangkan Mohammad Hatta dan Ahmad Soebardjo menyumbangkan pemikiran mereka secara lisan. Itulah para tokoh proklamasi kemerdekaan RI.
Kontributor : Rima Suliastini