Suara.com - Anggota Komisi III DPR RI dari Fraksi PPP, Arsul Sani, meminta publik bersabar menunggu pengungkapan motif dibalik tewasnya Brigadir J atau Nopriansyah Yosua Hutabarat.
Menurutnya, Polri mungkin masih memerlukan waktu penyidikan atau bisa jadi belum diungkapnya motif kasus tersebut karena bagian dari strategi penyidik.
"Jadi ya memang publik, kita semua harus bersabar kalau kita ingin tahu soal motif, karena tidak bisa itu disampaikan sekarang. Pertama memang belum bisa tergali secara utuh, yang kedua ya biasanya penegak hukum atau penegak hukum itu punya strategi penyidik," kata Arsul ditemui di Kantor KPU RI, Jakarta, Rabu (10/8/2022).
Menurut dia, bicara soal motif sebuah kasus itu memang membutuhkan waktu. Itulah kenapa, kata dia, perlu ada kemudian proses pemeriksaan terhadap yang sudah ditetapkan menjadi tersangka dan juga terhadap para saksi-saksi.
"Nah kalau sekarang belum diungkap motifnya ya memang saya kira masih dalam proses penyidikan. Ya biasanya motif itu baru disampaikkan oleh penegak hukum, penyidik ketika proses penyidikan sudah selesai, artinya proses pemberkasan BAP," ujarnya.
Lebih lanjut, Wakil Ketua MPR RI ini mengatakan, jika secara gegabah motif disampaikan dan dibuka ke publik, justru bisa jadi hal itu malah menghambat proses pengembangan kasus.
"Kalau motifnya itu belum apa-apa itu sudah disampaikan, maka kemudian upaya untuk mengembangkan kasus ini bisa terhambat. Itu harus dipahami," tandasnya.
Belum Ungkap Motif
Sebelumnya, Tim khusus bentukan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo telah menetapkan mantan Kadiv Propam Polri Irjen Pol Ferdy Sambo dan sopir berinisial KM sebagai tersangka baru dalam kasus pembunuhan berencana terhadap Brigadir J alias Nofryansah Yosua Hutabarat. Namun, hingga kekinian motif daripada kasus pembunuhan tersebut belum terungkap.
Listyo mengklaim tim khusus hingga kekinian masih melakukan pendalaman dan pemeriksaan terhadap saksi-saksi termasuk istri Ferdy Sambo berinisial PC untuk mengetahui motif tersebut.