Sepak Terjang Ferdy Sambo, Ini Jabatan yang Pernah Diemban hingga Dimutasi ke Yanma Polri

Jum'at, 05 Agustus 2022 | 14:03 WIB
Sepak Terjang Ferdy Sambo, Ini Jabatan yang Pernah Diemban hingga Dimutasi ke Yanma Polri
Inspektur Jenderal polisi Ferdy Sambo [Foto: Timesindonesia]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Irjen Ferdy Sambo kini telah digantikan oleh Irjen Syahardiantono sebagai Kadiv Propam baru.

Adapun sebelumnya Ferdy Sambo dinonaktifkan dari jabatan tersebut sebagai buntut kematian ajudannya, Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J yang tewas di kediaman sosok eks Kadiv Propam itu.

Kini, Ferdy Sambo dimutasi ke bagian Yanma Polri atau Pelayanan Markas Kepolisian Negara Republik Indonesia.

Penunjukan Syahardiantono sebagai Kadiv Propam pengganti Ferdy Sambo tertuang dalam Telegram Kapolri ST Nomor: 1628/VIII/KEP/2022 yang ditandatangani Kamis (4/8/2022) lalu.

Sebelumnya, Ferdy Sambo telah melalang buana sebagai Perwira Bhayangkara dan mengemban berbagai jabatan hingga tuntaskan segudang kasus besar yang menggemparkan negeri.

Berikut sepak terjang Ferdy Sambo dan jabatan yang pernah diemban sepanjang kariernya di Polri.

Lulus Akpol dan segudang sekolah kepolisian lainnya

Perwira berpangkat Inspektur Jendral Polisi tersebut lulus Akademi Kepolisian pada tahun 1994. Ia disebut memiliki berbagai rekam jejak pendidikan yang lengkap lantaran mengenyam pendidikan di berbagai sekolah kepolisian.

Adapun Ferdy Sambo lulus Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian pada 2003 dan melanjutkan pendidikan di Sekolah Staf dan Pimpinan Lembaga Pendidikan dan Pelatihan Kepolisian Negara Republik Indonesia hingga lulus pada 2008.

Baca Juga: Ferdy Sambo Dimutasi Jadi Yanma Polri, Ini Fungsi dan Tugas Pokoknya

Tak berhenti di situ, Ferdy Sambo juga mengenyam pendidikan di Sekolah Staf dan Pimpinan Tinggi Sespim Lemdiklat Polri dan lulus pada 2018 lalu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI