Curhat Merasa Tak Dihargai Sebagai Tukang Parkir Gegara Masalah Ini, Publik Berikan Komentar Menohok

Kamis, 04 Agustus 2022 | 19:02 WIB
Curhat Merasa Tak Dihargai Sebagai Tukang Parkir Gegara Masalah Ini, Publik Berikan Komentar Menohok
Ilustrasi tempat parkir. (Unsplash/Brianna Santellan)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Beredar di media sosial, curhatan seorang tukang parkir yang merasa tidak dihargai oleh seorang pembeli di minimarket. Pasalnya pembeli tersebut tidak memarkirkan sepeda motornya di tempat parkir yang seharusnya.

Curhatan tersebut ia unggah dalam sebuah video yang kemudian diunggah ulang oleh akun Instagram @suarabergema2.id pada Kamis (04/08/22).

"Ungkapan hati tukang parkir," tulis akun pengunggah video.

Dalam video yang diunggah, tampak seorang wanita yang baru saja keluar dari salah satu minimarket.

Curhatan tukang parkir saat merasa tak dihargai (Instagram/ suarabergema2.id)
Curhatan tukang parkir saat merasa tak dihargai (Instagram/ suarabergema2.id)

Ia keluar sambil membawa tas belanjaannya.

Tampak wanita tersebut berjalan ke arah seorang pria yang sedang berada di atas sepeda motor.

Pria tersebut tampak tidak memarkirkan sepeda motornya di tempat parkir minimarket. Ia hanya berhenti di pinggir jalan.

Hal tersebut pun kemudian membuat tukang parkir yang saat itu berjaga merasa tidak dihargai.

"Padahal parkir lumayan kosong. Susah amat ya cari duit. Kayak nggak menghargai banget mata pencarian uang saya. Daripada saya harus jadi begal dan maling, mending tukang parkir halal," tulis tukang parkir dalam video unggahannya.

Baca Juga: Lindas Penumpang Motor hingga Tewas, Sopir Truk Tangki Kabur

Pada video ini, tampak beberapa sepeda motor yang terparkir di depan minimarket.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI