Kondisi Geografis Pulau Bali dan Nusa Tenggara, Sudah Tahu?

Rifan Aditya Suara.Com
Rabu, 03 Agustus 2022 | 19:38 WIB
Kondisi Geografis Pulau Bali dan Nusa Tenggara, Sudah Tahu?
kondisi geografis Pulau Bali dan Nusa Tenggara - Peta Indonesia. (Pixabay/Mariakray)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Indonesia adalah sebuah negara kepualauan berbentuk republik. Karakter ini yang membuat Indonesia menjadi salah satu negara yang unik di dunia. Berikut kondisi geografis Pulau Bali dan Nusa Tenggara yang dirangkum dari berbagai sumber. 

Biasanya, siswa kelas 5 SD mempelajari hal ini di tema 1. Secara geografis, Pulau Bali dan Nusa Tenggara letaknya berdekatan. Keduanya diketahui unggul dalam bidang pariwisata.

Kondisi Geografis Pulau Bali

1. Astronomis Pulau Bali

Baca Juga: Kondisi Geografis Pulau Jawa, Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, Papua di Peta

Pulau Bali terletak pada 08º03' - 08º50' Lintang Selatan dan membentang dari posisi 114º26' hingga 115º42' Bujur Timur.

2. Batas Pulau Bali

A. Laut

  •  Batas timur: Selat Lombok
  •  Batas barat: Selat Bali
  •  Batas utara: Laut Bali
  •  Batas selatan: Samudra Hindia

B. Daratan

  •  Batas timur: Provinsi Nusa Tenggara Barat
  •  Batas barat: Provinsi Jawa Timur
  •  Batas utara: Pulau Kalimantan

3. Luas Pulau Bali

Baca Juga: Kondisi Geografis Pulau Kalimantan Berdasarkan Peta: Batas, Luas hingga Bentang Alam

Luas Pulau Bali hanya 5.636,66 kilometer persegi dan memiliki 1 provinsi saja. 

4. Keadaan Alam Pulau Bali

Bali terkenal didunia karena keadaan alamnya yang indah dengan gunung, sungai, pantai, dataran rendah dan dataran tinggi yang sangat cantik. 

Beberapa sungai di Bali antara lain Tukad Ayung, Tukad Pang, Tukad Penet dan Tukad Bayat. Nama dataran tinggi yang terkenal di Bali adalah Bedugul dan Kintamani.

Pantai yang terkenal di Bali adalah Pantai Sanur, Pantai Kuta, Pantai Pandawa, Pantai Nusa Dua dan Jimbaran. Sementara itu di Bali ada dua guung yang terkenal, yaitu Gunung Agung dan Gunung Batur.

Kondisi Geografis Pulau Nusa Tenggara 

Nusa Tenggara terbagi menjadi dua kepulauan, yaitu Nusa Tenggara Barat dan Nusa Tenggara Timur.

1. Luas Nusa Tenggara

Luas keseluruhan wilayah Kepulauan Nusa Tenggara mencapai 68.871,25 kilometer persegi di mana luas NTT mencapai 20.153,15 kilometer persegi dan NTB 47.932 kilometer persegi.

2. Batas Pulau Nusa Tenggara

A. Laut

  •  Batas timur: Laut Timur
  •  Batas barat: Selat Bali
  •  Batas utara: Laut Bali dan Laut Flores
  •  Batas selatan: Samudera Hindia

B. Daratan

  •  Batas timur: Timor Leste

3. Keadaan Alam Pulau Nusa Tenggara

Nusa Tenggara memiliki keindahan alam yang tak kalah eksotis dari Pulau Bali. Kepulauan ini dipagari dengan jalur pantai nan indah. Seperti Bali, Nusa Tenggara juga memiliki gunung, dataran rendah dan dataran tinggi yang memukau.

Beberapa pantai yang terkenal di Nusa Tenggara adalah Pantai Gili Meno, Pantai Tablolong, Pantai Seger dan Pink Beach. Gunung Rinjani menjadi salah satu ikon Nusa Tenggara yang populer selain Gunung Tambora, Gunung Egon dan Gunung Mutis.

Dataran rendah di Nusa Tenggara adalah Lombok, Flores dan Sumbawa. Demikian penjelasan tentang kondisi geografis Pulau Bali dan Nusa Tenggara.

Kontributor : Rima Suliastini

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI