Setuju Nama RSUD di DKI Jadi Rumah Sehat, Wali Kota Jakut: Agar Warga Rajin Cek Kesehatan

Agatha Vidya Nariswari
Setuju Nama RSUD di DKI Jadi Rumah Sehat, Wali Kota Jakut: Agar Warga Rajin Cek Kesehatan
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan (tengah), saat meresmikan pengganti nama rumah sakit menjadi rumah sehat di RSUD Cengkareng, Jakarta Barat, Rabu (3/8/2022). (ANTARA/Walda)

"Datang ke Rumah Sehat untuk Jakarta selagi kita dalam kondisi sehat. Jangan baru merasa sakit, kita baru datang untuk menyembuhkan," kata Ali

Suara.com - Wali Kota Jakarta Utara Ali Maulana Hakim menyebutkan penjenamaan Rumah Sehat untuk Jakarta pada seluruh RSUD di Provinsi DKI Jakarta yang digulirkan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebagai imbauan supaya warga rajin memeriksa kesehatan saat kondisi sehat.

Menurutnya, warga jangan merasa sakit dahulu baru datang untuk menyembuhkan.

"Datang ke Rumah Sehat untuk Jakarta selagi kita dalam kondisi sehat. Jangan baru merasa sakit, kita baru datang untuk menyembuhkan," kata Ali di RSUD Koja, Jakarta Utara, Rabu.

Anies Baswedan meresmikan penjenamaan Rumah Sehat untuk Jakarta pada sejumlah RSUD digelar serentak di RSUD Cengkareng, Jakarta Barat.

Baca Juga: Anies Singgung Orang yang Layak Jadi Pemimpin, Publik: Yang Punya Bapak Presiden...

Ali mengungkapkan bahwa pelayanan kesehatan di RSUD Koja telah lengkap dan mengusung konsep terintegrasi antar pelayanan kesehatan lainnya.

Dengan kelengkapan dan integrasi pelayanan kesehatan itu, Ali menilai RSUD Koja mampu menghadirkan fasilitas kesehatan prima sesuai dengan semangat pola pikir masyarakat terhadap Rumah Sehat untuk Jakarta.

"Alhamdulillah di Rumah Sakit untuk Jakarta RSUD Koja ini pelayanannya luar biasa maksimal, lengkap, dan sudah terintegrasi," tutur Ali.

Direktur RSUD Koja, dr Ida Bagus Nyoman Banjar menuturkan pengunjung RSUD Koja dapat memanfaatkan pelayanan pemeriksaan medis (medical check up) untuk mengetahui kondisi kesehatan yang dialami dengan menggunakan fasilitas dari pemerintah melalui Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan.

Pelayanan itu dipastikan dapat ditanggung BPJS Kesehatan apabila pemeriksaan dilakukan berjenjang diawali dari fasilitas kesehatan pertama atau puskesmas.

Baca Juga: Anies Baswedan Pamer Jurnal Ekonomi, Netizen Tantang Gibran Rakabuming: IPK 2,3 Kira-kira Tulisannya Apa Ya?

Saat ini, pelayanan kesehatan unggulan penunjang Rumah Sehat untuk Jakarta di RSUD Koja berupa Pelayanan Terapi Tumbuh Kembang Anak, Pelayanan Jantung Terpadu, Pelayanan Stroke Terpadu, Pelayanan Pusat Trauma (Trauma Center), dan Pelayanan Luka Bakar.

"Orang sehat sekarang bisa datang ke sini untuk mendapatkan pelayanan medical check up untuk mengetahui keluhan selama ini. Jadi misalkan saya merasa sehat, apa benar saya sehat? Melalui medical check up ini diperiksa tekanan darah, kolesterol, dan lain sebagainya melalui laboratorium," tutur dr Ida.

Selain di RSUD Koja dan RSUD Cengkareng, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melangsungkan pencanangan penjenamaan Rumah Sehat untuk Jakarta itu pada seluruh Rumah Sakit Umum Daerah di Jakarta.

Diketahui, penjenamaan Rumah Sehat untuk Jakarta diiringi penyeragaman seluruh logo rumah sakit umum se-Jakarta. Acara itu digelar sekaligus dengan dimulainya Pencanangan Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN). [ANTARA]