9 Fakta Ikan Red Devil yang Keberadaannya Dilarang di Indonesia

Rifan Aditya Suara.Com
Selasa, 02 Agustus 2022 | 22:05 WIB
9 Fakta Ikan Red Devil yang Keberadaannya Dilarang di Indonesia
fakta Ikan Red Devil - Ilustrasi Ikan Red Devil (iStockphoto/Borislav)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Red Devil merupakan salah satu jenis ikan hias yang memiliki rupa sangat cantik. Di balik kecantikannya itu, ternyata Red Devil termasuk spesies ikan predator yang dapat membahayakan dan dapat merusak populasi spesies-spesies ikan lain, terutama ikan yang dibudidayakan nelayan. Untuk lebih lengkapnya simak fakta ikan Red Devil berikut. 

Selain disebut dengan ikan iblis merah, Red Devil juga memiliki nama latin Cichlasoma Labiatum termasuk ke dalam jenis ikan air tawar. Ikan ini tergolong ikan invasif dan buas dikalangan ikan hias lain. Akan tetapi cukup populer dan banyak digemari oleh masyarakat untuk dijadikan sebagai ikan hias karena kecantikan warna dan juga bentuknya. 

Mengenal Ikan Red Devil 

Ikan iblis merah atau ikan Red Devil adalah spesies air tawar yang berasal dari Amerika Tengah. Ikan ini memiliki penampilan unik yang sangat indah, ukurannya yang tidak terlalu besar dan agresi ekstrem membuat mereka menjadi tampak lebih cantik jika diletakkan di dalam akuarium. 

Diketahui, ikan Red Devil ini memiliki dua jenis lain yaitu Amphilophus labiatus (A. labiatus) serta Amphilophus citrinellus (A. citrinellus). 

Meskipun ikan ini berasal dari Amerika Tengah, namun keberadaannya di Indonesia sudah cukup merata. Ikan ini dapat ditemui Danau Toba (Sumatera Utara), Waduk Sermo (Yogyakarta), Kedung Ombo (Jawa Tengah), Danau Sentani (Papua) dan lain sebagainya. 

Red devil A. labiatus menjadi jenis ikan Red Devil terbesar yang panjangnya mencapai 15 inci atau lebih dari 38 cm saat mereka dewasa. Sedangkan, red devil A. citrinellus memiliki panjang yamg berkisaran 10 sampai 14 inci atau 25 sampai 35 cm. 

Ilustrasi Ikan Red Devil - kenapa ikan red devil dilarang di Indonesia (fishtankadvisor.com)
Ilustrasi Ikan Red Devil - kenapa ikan red devil dilarang di Indonesia (fishtankadvisor.com)

Fakta Ikan Red Devil 

Selain keunikan dari ikan Red Devil, berikut ini beberapa faktanya: 

Baca Juga: Dititipi Ikan Hias Seharga Rp 10 Juta, Ujungnya Bikin Nyesek

1. Kemampuan adaptasi yang baik  

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI