Suara.com - Para remaja yang biasa nongkrong di tempat Citayam Fashion Week atau remaja Citayam memang sering kali dikenal dengan pakaian mereka yang nyentrik.
Selain pakain yang nyentrik, mereka juga dikenal gemar melenggang menyebrangi zebra cross bak di catwalk.
Namun tak hanya pandai berlenggang di zebra cross. Salah seorang remaja Citayam malah bikin publik kagum dengan suara merdunya.
Pada video yang diunggah oleh akun Instagram @rumpi_gosip, terlihat dua orang pria mewawancari dua remaja yang biasa nongkrong di Citayam.
Baca Juga: Serasa Kena Prank, Telanjur Semangat Lihat HP Ternyata pas Didekati Cuma Keramik
Anak tersebut ditanya tentang hafalan doa makan hingga surat pendek.
"Doa tidur doa makan hapal?" ujar pria yang mewawancarai sementara dua remaja hanya mengangguk.
Kemudian mereka ditanyai apakah hafal dengan surat-surat pendek.
"Annas bisa, Qulhu bisa, Ar-rahman juga bisa," ujar remaja bertopi putih.
Remaja bertopi putih itu bukan kemudian unjuk kebolehan. Bukan hanya membaca surat pendek, dia melantunkan potongan surt Ar-rahman.
Tak melantunkan dengan biasa, remaja tersebut melantunkan Surat Ar-Rahman dengan murotal yang merdu dan fasih.
Videonya sontak mengindang berbagai respons dari warganet.
"Masya Allah yang kayak gini nih bikin salut," komentar warganet.
"Ini baru wajib viral," tambah warganet lain.
"Ya Allah merinding banget dengernya," imbuh lainnya.
"Subhanallah adem banget dengernya ya," tulis warganet di kolom komentar.
"Yang gini kek yang viral! Kan jadinya citayem eggak jelek amat di mata orang. enggak papa jadi fashionista tukang nongki tapi ada skill yang bisa dibanggain, enggak cuma jago beli barang thrift," timpal lainnya.
"Harus viral sih, dapet beasiswanya mondok di Mesir boleh lah," balas warganet lain.