Sebut Penghuni Surga Kebanyakan Orang Indonesia, Wapres Ma'ruf Amin Trending Topic

Selasa, 02 Agustus 2022 | 11:22 WIB
Sebut Penghuni Surga Kebanyakan Orang Indonesia, Wapres Ma'ruf Amin Trending Topic
Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin (BPMI Sekretariat Wakil Presiden)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wakil Presiden RI, Ma'ruf Amin tengah menjadi topik perbincangan publik usai mengungkapkan penduduk surga kebanyakan diisi orang Indonesia. Namanya sekaligus "wapres" masuk jajaran trending topic Twitter hari ini, Selasa (2/8/2022).

Ma'ruf Amin menyebut bahwa berdasarkan hadits Nabi Muhammad SAW yang menyatakan "La ilaha illallah" akan masuk surga, maka penduduk Indonesia lah yang dapat menjadi penghuni surga terbanyak.

"Kenapa begitu? karena memang yang banyak mengucap 'La ilaha illallah' itu adalah bangsa Indonesia. Jadi nanti di surga itu bangsa Indonesia semua itu," kata Ma'ruf saat memberikan tausiyah dalam acara "Zikir dan Doa Kebangsaan" 77 Tahun Indonesia Merdeka di halaman Istana Merdeka Jakarta pada Senin (31/7/2022).

Namun, lanjut Ma'ruf, tentu ada proses yang harus dilalui bangsa Indonesia untuk menjadi penghuni surga. Ia juga berharap orang-orang yang menerima siksaan di akhirat nanti jumlahnya bisa sedikit.

"Ada yang pakai proses, proses pemanggangan, mudah-mudahan saja yang mengalami proses pemanggangan itu sedikit, jangan banyak-banyak. Apalagi kata ulama, tidak ada dosa kecil kalau dilakukan terus-menerus, tidak ada dosa besar kalau dilakukan istigfar," kata Ma'ruf.

Pernyataannya itu langsung menerima beragam respons dari para warganet Twitter hingga trending. Salah satunya mengatakan bahwa Ma'ruf Amin paham statistik jatah surga.

"Pak Wapres sekali bicara langsung bikin Elon Musk kena mental. Bahkan jatah surga pun beliau sudah paham statistiknya. Sangat berfaedah memang wapresku," tulis @Mi*****.

Komentar nyinyir juga kerap diberikan oleh sejumlah warganet. Mereka menganggap pernyataan Ma'ruf Amin itu tidak jelas dan kurang masuk akal.

"Inilah bedanya Wapres KMA dengan Presiden JKW. Wapres jarang tampil, jarang bicara, jarang diliput. Sekalinya tampil, bicara dan diliput.. Gak jelas. Beda dengan Presidennya. Sering tampil, sering bicara, sering diliput... Makin gak jelas. Bahagianya Indonesia," cuit @Uy******.

Baca Juga: Kevin Sanjaya Duduki Trending Topik Twitter Indonesia, Banjir Ucapan Ultah dari Warganet

"Setingkat Wapres, juga seorang Kyai, pernyataanya ko begini amat sih," tulis akun @suk************.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI