Suara.com - Fase pemulangan jemaah gelombang 2 lewat Bandar Udara Internasional Pangeran Muhammad bin Abdulaziz, Madinah, Arab Saudi, terus berlanjut.
Sebanyak 9 kloter dari 8 embarkasi dengan total 3.659 jemaah haji asal Indonesia bakal pulang ke Tanah Air pada Selasa (2/8/2022).
Berikut jadwal lengkapnya seperti dikutip dari Layanan Kedatangan dan Kepulangan Haji 2022:
1. SUB 25
Sebanyak 450 jemaah haji asal Jawa Timur dan NTT dijadwalkan berangkat dari hotel di Madinah menuju bandara pada tanggal 1 Agustus 2022 pukul 21.50 Waktu Arab Saudi (WAS).
Mereka dipulangkan pada 2 Agustus 2022 pukul 03.50 WAS dari Bandara Madinah dan bakal tiba di Tanah Air pada 2 Agustus 2022 pukul 18.35 WIB menggunakan pesawat Saudi Airlines dengan nomor penerbangan SV 5026.
2. JKG 27
Sebanyak 393 jemaah haji asal DKI dan Banten dijadwalkan berangkat dari hotel di Madinah menuju bandara pada tanggal 2 Agustus 2022 pukul 00.05 Waktu Arab Saudi (WAS).
Mereka dipulangkan pada 2 Agustus 2022 pukul 06.05 WAS dari Bandara Madinah dan bakal tiba di Tanah Air pada 2 Agustus 2022 pukul 22.15 WIB menggunakan pesawat Garuda Indonesia dengan nomor penerbangan GIA 7423.
Baca Juga: Jemaah Haji Sakit di Arab Saudi Jadi Tanggung Jawab Pemerintah Sampai Pulang
3. LOP 2