Suara.com - Seorang penghuni kos menceritakan pengalaman buruknya ketika tinggal di sebuah kos-kosan. Di kos yang ia tinggali, bangunan rumah milik pemilik bergabung dengan bangunan kos.
Cerita tersebut ia kirimkan melalui akun Twitter @SeputarTetangga pada Kamis (28/07/22).
"Kos bocor dan lain-lain," tulis pengirim cuitan.
Pengirim cuitan awalnya menjelaskan bahwa dirinya telah tinggal di kos tersebut selama 3 tahun.
Satu tahun pertama tinggal di kos tersebut berjalan denan baik. Namun setelah memasuki tahun kedua, ia mengalami kejadian yang cukup buruk.
Atap kamarnya bocor ketika cuaca sedang hujan.
"Entah emang bangunannya yang udah tua atau curah hujan khusus di atas atap aku aja yang deras apa gimana, bikin kamar jadi bocor. Awalnya cuma netes doang. Terus lama-lama yang awalnya cuma netes, sekarang kalau hujan udah jadi air terjun," terangnya.
Saat atap kamarnya bocor, ia pun berusaha untuk membersihkan air yang masuk ke dalam kamarnya.
Ketika ia membersihakan kamarnya yang bocor, bapak pemilik kos hanya melihatnya dan berpura-pura seolah tidak ada yang terjadi.
Bahkan ketika ia meminta bapak kosnya untuk membenahi atap, bapak kosnya hanya mengiyakan ucapannya dan tak kunjung mengundang tukang untuk membenahi atap.