Persoalkan Pembangunan Masjid untuk Mendiang Putra Ridwan Kamil, Sosok Ini Pertanyakan Eril Siapa dan Apa Gebrakannya?

Rabu, 27 Juli 2022 | 18:40 WIB
Persoalkan Pembangunan Masjid untuk Mendiang Putra Ridwan Kamil, Sosok Ini Pertanyakan Eril Siapa dan Apa Gebrakannya?
Momen Zara Lukis Wajah Eril (TikTok/@sorryoutoforder)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Direktur Eksekutif Lembaga Kajian Anak Bangsa Rudi S Kamri mempersoalkan pembangunan masjid di dekat makam Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril.

Masjid Al Mumtadz di Cimaung, Kabupaten Bandung sendiri dibangun Ridwan Kamil sebagai penghormatan kepada mendiang putranya Eril.

Pada potongan video yang beredar di media sosial, Rudi Kamri memepertanyakan kontribusi Eril sampai dibikinkan masjid.

"Eril siapa ya, apa gebrakannya untuk generasi muda Indonesia atau Jawa Barat aja, saya belum pernah melihat" ujar Rudi di potongan video podcast yang diunggah kembali oleh akun Instagram @pembasmi.kehaluan.reall.

Baca Juga: Dituding Ngemis Dana Donasi Buat Bangun Masjid Almarhum Eril, Ridwan Kamil: Dana Pribadi yang Dicicil

Ridwan Kamil bagikan desain masjid yang akan dibangun di sebelah makam Eril (Instagram/ @ridwankamil).
Ridwan Kamil bagikan desain masjid yang akan dibangun di sebelah makam Eril (Instagram/ @ridwankamil).

"Kenapa dibangunkan masjid megah dengan dana 44,8 miliar untuk seorang Eril?" tambahnya.

Lebih lanjut, Kamri membandingkan jasa Erul dengan para tentara yang gugur saat bertugas di Papua.

"Tentara kita atau polisi yang gugur membela kedaulatan negara di Papua tidak mendapatkan penghormatan seperti itu tuh," ungkap Kamri.

Videonya yang viral di media sosial itu sontak mengudnang berbagai respons dari warganet.

Rudi S Kamri (Youtube)
Rudi S Kamri (Youtube)

"Gebrakan amal Emil emang jarang dipublikasi sama almarhum pak yang tau cuma Allah, makanya saat meninggal dia diberi keistimewaan yang bapak sendiri heran kan," komentar warganet.

Baca Juga: Ridwan Kamil Dituduh Ngemis Dana buat Masjid Eril, Chiki Fawzi Membela: Ini Amal Jariyah

"Yang mau bikin kan bapaknya sendiri, kenapa bapak ngatur," imbuh warganet lain.

"Bapak ini siapa ya?," tambah lainnya.

"Lah bapaknya almarhum kan orang kaya, ini bapaknya kebanyakan ngunyah gula?" tulis warganet di kolom komentar.

"Umur segini emang lagi lucu-lucunya," timpal lainnya.

Saat berita ini dibuat, video tersebut telah disukai ribuan kali dan bisa disaksikan di sini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI