Doa Iftitah Pendek setelah Takbiratul Ihram: Bacaan Latin, Artinya dan Keistimewaannya

Rifan Aditya Suara.Com
Rabu, 27 Juli 2022 | 11:44 WIB
Doa Iftitah Pendek setelah Takbiratul Ihram: Bacaan Latin, Artinya dan Keistimewaannya
doa iftitah pendek - Ilustrasi sholat (Freepik)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tahukah kalian bahwa ada versi doa iftitah pendek dan panjang? Terdapat beberapa jenis doa Iftitah yang sebagai bacaan saat sholat.

Munculnya beberapa versi doa iftitah ini berasal dari beberapa hadits dan mahzab tertentu. Sementara, hadits doa iftitah pendek berikut ini diriwayatkan oleh Imam Muslim.

Adapun bacaan doa iftitah paling pendek yang dimaksud adalah:

  • Alhamdulillaahi hamdan katsiiron thoyyiban mubaarokan fiih
    Artinya: Segala puji bagi Allah dengan pujian yang banyak, baik dan penuh berkah

Selain yang diriwayatkan oleh Imam Muslim, ada bacaan doa iftitah lain yang juga tergolong pendek. Yaitu, bacaan doa iftitah menurut Umar RA.

Baca Juga: 4 Versi Doa Iftitah dan Artinya, Ada yang Paling Panjang hingga Terpendek

Berikut ini bacaan latin doa iftitah latin yang dimaksud:

  • Subhaanakallahumma wabihamdika, watabaarakasmuka wa ta'aala jadduka wa laa ilaha ghairuka (HR Muslim dengan sanad terputus, dan Daruqutni dengan sanad tersambung hingga Umar).
    Artinya: Maha suci Engkau ya Allah, aku memuji-Mu, Maha berkah Namamu. Maha tinggi kekayaan dan kebesaran-Mu, tidak ada sesembahan yang berhak diibadahi dengan benar selain Engkau.

Keistimewaan

Doa iftitah yang diriwayatkan oleh Imam Muslim di atas, awalnya dibaca oleh seorang sahabat Nabi.
Lalu selesai sholat, Rasulullah mensabdakan bahwa ada 12 malaikat berebut untuk mencatat doa iftitah pendek tersebut.

Inti dari bacaan doa iftitah adalah memuji kebesaran Allah SWT. Makanya keutamaan doa iftitah yaitu sebagai bentuk permohonan ampun dan pengakuan dosa seorang Muslim.

Doa Iftitah dibaca setelah takbiratul ihram pada salat, sebelum membaca surat Al Fatihah. Hukum membaca doa iftitah adalah sunnah dalam kesempurnaan sholat.

Baca Juga: Bacaan Doa Iftitah, Lengkap dengan Keutamaan dan Syarat Sunnahnya

Sebagaimana disebutkan dalam hadist, "Shalat seseorang tidak sempurna hingga ia bertakbir memuji Allah dan menyanjungnya kemudian membaca bacaan Al Quran yang mudah baginya." (HR. Abu Daud dan Hakim).

Dua bacaan doa iftitah di atas tentu berbeda dengan yang biasanya kita dengar. Salah satu yang paling banyak dipakai adalah bacaan doa yang seperti berikut.

  • Allahu akbar kabiiro, allahu akbar kabiiro, allahu akbar kabiiro, walhamdulillahi katsiiro, walhamdulillahi katsiiro, walhamdulillahi katsiiro, wa subhanallahi bukrotaw washilaa, wa subhanallahi bukrotaw washilaa, wa subhanallahi bukrotaw washilla a'udzu billahi minasy syaithooni min nafkhihi, wa naftshihi, wa hamzih.
    Artinya: Allah Maha Besar, Allah Maha Besar, Allah Maha Besar. Segala puji bagi Allah dengan pujian yang banyak, segala puji bagi Allah dengan pujian yang banyak, segala puji bagi Allah dengan pujian yang banyak. Maha Suci Allah di waktu pagi dan sore. Maha Suci Allah di waktu pagi dan sore. Maha Suci Allah di waktu pagi dan sore. Aku berlindung kepada Allah dari tiupan, bisikan, dan godaan setan.

Ada pula doa iftitah Menurut Mahdzab Syafi’i

  • Alloohumma baa’id bainii wa baina khothooyaaya kamaa baa’adta bainal masyriqi wal maghrib. Alloohumma naqqinii minal khothooyaa kamaa yunaqqots tsaubul abyadlu minad danas. Alloohummaghsil khothooyaaya bil maa-i wats tsalji wal barod
    Artinya: Ya Allah, jauhkanlah aku dari kesalahan dan dosa-dosaku sebagaimana engkau jauhkan antara timur dan barat. Ya Allah, bersihkanlah aku dari kesalahan dan dosa-dosaku sebagaimana bersihnya pakaian putih dari kotoran. Ya Allah cuci lah aku dari dosa-dosaku dengan air, salju dan embun.

Tentu penggunaan doa iftitah pendek maupun panjang di atas perlu disesuaikan dengan pemahaman dan keyakinan masing-masing. Baik pendek maupun panjang bacaannya tentu pahala dan amal baik yang diterima tetaplah sama utamanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI