Bikin Emosi, Tetangga Suka Nongkrong Di Dekat Rumah Sampai Mengganggu, Saat Ditegur Tak Digubris

Selasa, 26 Juli 2022 | 15:11 WIB
Bikin Emosi, Tetangga Suka Nongkrong Di Dekat Rumah Sampai Mengganggu, Saat Ditegur Tak Digubris
Ilustrasi tongkrongan (pexels.com/afta-putta-gunawan)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seorang anonim kirimkan cuitan yang berisi curhatannya mengenai perilaku tetangga di sekitar lingkungan rumahnya yang kerap nongkrong di dekat rumahnya hingga membuat dirinya terganggu.

Curhatan ini dikirimkan melalui akun Twitter @SeputarTetangga pada Selasa (26/07/22).

Di awal curhatannya, pengirim cuitan menjelaskan bahwa kebanyakan dari tetangganya merupakan anak laki-laki yang berusia 15 hingga 24 tahun.

Ketika malam hari, para remaja hingga dewasa ini kerap kali nongkrong. Tempat nongkrongnya pun berpindah-pindah. Salah satunya di depan rumahnya.

Curhatan anonim terganggu dengan perilaku tetangga-tetangganya yang suka nongkrong (Twitter/ SeputarTetangga)
Curhatan anonim terganggu dengan perilaku tetangga-tetangganya yang suka nongkrong (Twitter/ SeputarTetangga)

"Kebetulan rumahku ada di belokan yang mana beloknnya itu luas banget. Alhasil jadi tempat tongkrong," terang pengirim cuitan.

Ia kemudian menerangkan bahwa tetangganya mulai nongkrong sekitar pukul 20.00 WIB. Saat berkumpul, mereka akan bersenda gurau, bermain kartu, gitaran, hingga bermain sepak bola.

"Tak lupa umpatan-umpatan atau topik bercanda yang mengandung SARA dan pakai volume tinggi," lanjutnya.

Pengirim cuitan juga menerangkan bahwa ia sudah pernah menegur tetangganya. Namun saat ditegur, mereka tidak mengindahkan ataupun menggubris.

Orang yang berani menegur tongkrongan hanya pengirim cuitan. Tetangga lainnya tidak ada yang pernah menegur. Mereka hanya mengeluh jika terganggu dengan kehadiran para remaja hingga dewasa yang menongkrong.

Baca Juga: Curhat Miliki ART Tak Becus Kerja dan Sering Main HP, Pas Ditegur Malah Ancam akan Viralkan di TikTok

Di akhir cuitannya, ia mengungkapkan bahwa warga di sekitar rumahnya begitu sulit untuk diberi tahu mengenai hidup damai, rukun , dan saling menghormati.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI