Tersebar Video Seorang Penumpang Kapal Tiba-Tiba Mengalami Kejang-Kejang, Orang di Sekitar Hanya Diam dan Menonton

Jum'at, 22 Juli 2022 | 17:16 WIB
Tersebar Video Seorang Penumpang Kapal Tiba-Tiba Mengalami Kejang-Kejang, Orang di Sekitar Hanya Diam dan Menonton
Seorang penumpang kapal mengalami kejang-kejang (Instagram/ terang_media)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tersebar di media sosial video seorang pria yang merupakan seorang penumpang di salah satu kapal sedang mengalami kejang-kejang.

Video yang merekam kejadian tersebut direkam oleh penumpang lain yang berada di dekat pria yang mengalami kejang-kejang.

Videonya kemudian diunggah oleh akun Instagram @terang_media pada Sabtu (22/07/22).

"Terlihat penumpang kapal tiba-tiba mengalami kejang-kejang dan orang di sekitar tidak berani menolong karena tidak tahu apa yang terjadi," keterangan pengunggah video.

Baca Juga: Pesan Hotel Lewat Aplikasi, Pas Datang Ditolak Resepsionis, Alasannya Malah Begini

Dalam video berdurasi tiga puluh enam detik ini, terlihat seorang pria yang sedang terkapar di atas lantai. Pria yang saat itu mengenakan celana pendek dan kaus berwarna hitam tersebut mengalami kejang-kejang.

Di samping pria tersebut terdapat sebuah kasur tipis berwarna hijau yang diduga sebelumnya digunakan pria tersebut untuk tidur.  Terdapat pula beberapa barang yang berada di atas kasur tersebut.

Karena mengalami kejang-kejang, pria tersebut tampaknya tergelinding hingga ke lantai.

Awalnya, pria tersebut kejang-kejang dengan posisi miring, hingga tak berselang lama pria tersebut berubah posisi menjadi telentang.

Saat pria tersebut mengalami kejang, orang-orang yang berada di sekitarnya langsung berdiri dan menonton.

Baca Juga: Daftar PSE yang Terancam Diblokir Kominfo dalam 5 Hari, LinkedIn hingga PayPal?

Pada video ini, tidak terlihat ada orang yang membantu pria yang mengalami kejang-kejang tersebut.

Beberapa orang bahkan terlihat hanya ikut mengabadikan kejadian tersebut.

Video ini pun sontak menjadi sorotan warganet. Warganet menanyakan mengapa tidak ada orang ataupun petugas kesehatan yang menolong pria tersebut.

"Bukannya ditolong, malah pada diam. Nggak ada hati nurani apa nih orang," ujar netizen.

"To***. Malah direkam, dikira ini hiburan," kata netizen.

"Emang nggak ada petugas kesehatan gitu? Atau minimal crew kapal yang bisa nolongin?" tanya netizen.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI