The Power of Emak-emak! Wanita Turun Tangan Atur Lalu Lintas Saat Macet Parah, Video Aksinya Jadi Viral

Kamis, 21 Juli 2022 | 17:38 WIB
The Power of Emak-emak! Wanita Turun Tangan Atur Lalu Lintas Saat Macet Parah, Video Aksinya Jadi Viral
Emak-emak turun tangan atur lalu lintas saat terjebak macet parah. (Instagram/@underc0ver.id)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Terjebak kemacetan lalu lintas memang bukan pengalaman yang menyenangkan. Entah dengan kendaraan apapun, pengalaman terjebak macet panjang biasanya membuat pengendara merasa kesal.

Namun biasanya apa yang akan Anda lakukan di tengah situasi seperti ini? Kalau hanya duduk diam menunggu kemacetan terurai, maka sebaiknya sungkem dengan ibu-ibu di video unggahan akun Instagram @underc0ver.id berikut ini.

Pasalnya wanita itu sampai turun dari mobil semata demi membantu mengurai kemacetan yang terjadi. Tanpa canggung ia berusaha mengarahkan sepeda motor, mobil, dan truk yang terlihat tidak mau mengalah.

"Mama siapa, kejebak macet malah keluar mobil jadi pemandu jalan," celetuk akun media sosial @ara yang pertama kali mengunggah video ini, dikutip Suara.com, Kamis (21/7/2022).

Seperti yang biasa terjadi di tengah kemacetan lalu lintas, tidak ada kendaraan yang ingin mengalah. Alhasil kendaraan saling bertumpuk di satu titik, yang tentu semakin runyam ketika sepeda motor menyelip di antara kendaraan tersebut.

Meski tidak terdengar di video, namun bisa dibayangkan seberapa kencang suara klakson yang bersahut-sahutan di sana.

Karena itulah sosok sang emak-emak seolah menjadi penyelamat, lantaran ia berusaha mengurai kemacetan yang ada. Di satu titik ia berusaha menyetop kendaraan yang hendak maju demi memberikan kesempatan truk dari sisi berlawanan untuk melaju.

"Emak-emaknya berbeda ini," kata @underc0ver.id, mengapresiasi inisiatif dan gerak cepat emak-emak di video tersebut.

Apresiasi yang sama juga disampaikan oleh warganet. Meski kisah arogansi emak-emak di jalan menjadi anekdot di media sosial, namun aksi yang terlihat di video ini dipuji banyak warganet.

Baca Juga: Viral Video Anak SD Tampak Tegang Saat Belajar Pasang Kondom Pada Alat Peraga

Apalagi karena instruksi wanita itu dituruti tanpa bantahan oleh para pengendara. Mereka mengikuti setiap arahan yang diberikan, termasuk ketika disuruh berhenti atau melaju.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI