Kepala Otorita Sebut Jajak Pasar untuk Fasilitas di IKN Bakal Dimulai Agustus 2022

Rabu, 20 Juli 2022 | 17:55 WIB
Kepala Otorita Sebut Jajak Pasar untuk Fasilitas di IKN Bakal Dimulai Agustus 2022
Kepala Otorita Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Bambang Susantono saat konferensi pers di Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (20/7/2022). (YouTube Sekretariat Presiden)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kepala Otorita Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Bambang Susantono menyebut bahwa pembangunan IKN akan dimulai pada Agustus 2022. Pada bulan yang sama, pihaknya juga akan melakukan jajak pasar atau market sounding.

Jajak pasar tersebut dilakukan untuk menampung keinginan beberapa pihak elemen-elemen masyarakat yang ingin berpartisipasi pada pembangunan di IKN. Itu disampaikan Bambang usai menjalani rapat bersama Presiden Joko Widodo atau Jokowi di Istana Merdeka.

"Kami berencana di bulan depan, bulan Agustus itu kami akan mulai melakukan jajak pasar ataupun market sounding untuk menampung beberapa beberapa interest, beberapa keinginan beberapa pihak dari elemen-elemen masyarakat yang ingin berpartisipasi dalam pembangunan IKN," kata Bambang dalam konferensi pers yang disiarkan melalui YouTube Sekretariat Presiden, Rabu (20/7/2022).

Bambang mencontohkan pada kawasan inti pusat pemerintahan di mana di dalamnya akan ada fasilitas kesehatan, fasilitas pendidikan maupun fasilitas publik untuk kebutuhan sehari-hari. 

Baca Juga: Video Viral Shin Tae-yong Mengeluh Kesulitan Cari Striker untuk Timnas Indonesia, Warganet: Masalahnya di Liga

"Itu juga banyak yang nanti ingin mengekspresikan ataupun melihat ataupun kemungkinannya melihat kemungkinan adanya peluang-peluang untuk ke ikut dalam pembangunan IKN ini," ujarnya.

Terkait dengan pembangunan IKN yang bakal dibangun mulai Agustus 2022, Bambang menerangkan kalau pekerjaan-pekerjaan infrastruktur serta bangunan-bangunan inti akan mulai dipersiapkan. Persiapan juga dilakukan terutama yang berkaitan dengan konsolidasi tanah, pembukaan lahan, pematangan tanah hingga akses masuknya logistik pembangunan.

"Itu akan segera dipersiapkan dengan harapan agar nanti di tahun depan itu memang kita sudah mulai full scale, dalam skala penuh untuk membangun infrastruktur dan bangunan-bangunan inti."

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI