Viral Pengemis Nekat Tiduran di Aspal sampai Lempar Pot ke Mobil Gegara Tak Diberi Uang

Selasa, 19 Juli 2022 | 13:28 WIB
Viral Pengemis Nekat Tiduran di Aspal sampai Lempar Pot ke Mobil Gegara Tak Diberi Uang
Pria diduga pengemis nekat tiduran di aspal, menendang pintu sampai melempar pot karena kesal tak diberi uang. (China Press)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Namun belakangan pria ini dicap sebagai orang dengan gangguan kejiwaan (ODGJ), termasuk polisi yang mendapat laporan dari warga.

"Aku laporin dia ke polisi, dan kata mereka dia memang punya gangguan mental," tutur warganet yang mengaku hampir dilempar pot karena menolak memberi uang.

Kisah ini pun mendapat beragam respons dari warganet, walau sebagian besar mendoakan agar pengemis tersebut segera mendapat perawatan yang diperlukan. "Semoga bapaknya cepet dapet bantuan," komentar warganet.

4 Alasan Sebaiknya Tidak Memberi Uang ke Pengemis

Dinas Sosial Kota Makassar melakuka razia pengemis di Kota Makassar [Telisik.id]
Dinas Sosial Kota Makassar melakuka razia pengemis di Kota Makassar [Telisik.id]

Meski peristiwa di atas terjadi di Malaysia, nyatanya pengemis dengan tingkah meresahkan seperti itu juga kerap ditemui di Indonesia.

Walau begitu, sebenarnya lebih disarankan untuk tidak memberikan uang kepada pengemis. Berikut ini adalah beberapa alasan mengapa kita sebaiknya tidak memberikan uang kepada pengemis.

Yang pertama, karena kita tidak tahu apakah pengemis tersebut benar-benar membutuhkan atau tidak. Pasalnya sekarang banyak ditemui fenomena pengemis yang ternyata mempunyai banyak sekali harta benda hasilnya meminta-minta kepada orang lain.

Namun harus diingat, menolak pengemis juga harus dilakukan dengan sopan agar tak melukai hatinya.

Alasan kedua, bisa jadi pengemis tersebut hanya dimanfaatkan orang lain. Tentu sudah awam dijumpai kisah orang-orang lansia yang sengaja dijadikan pengemis oleh sanak keluarganya karena dianggap lebih mudah meminta belas kasihan masyarakat.

Baca Juga: Cekcok di Rumah Sakit Sumut Gegara Suruh Pulang Pasien: Ngeri Kali Kalian Ini Ya

Poin ketiga, memberikan uang kepada pengemis membuat mereka menjadi pemalas dan berujung lebih nyaman meminta-minta ketimbang memanfaatkan potensi diri untuk bekerja.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI