Kondisi Terkini Istri Ferdy Sambo
Psikolog anak, remaja dan keluarga Novita Thandry mengungkapkan kondisi terkini Putri Chandrawathi, istri Kadiv Propam Polri Irjen Pol Ferdy Sambo. Novita mengungkap setelah insiden pelecehan dan penodongan senjata api tersebut, ibu dari empat anak itu mengalami kondisi yang tidak stabil.
"Kondisinya masih sangat tidak stabil, masih menangis, sedih, malu, dan juga takut bertemu dengan orang lain," ungkap Novita.
Dikatakan jika kondisi Putri Ferdy Sambo secara fisik terlihat baik dan sehat, akan tetapi secara psikologis Putri mengalami guncangan yang cukup berat. Selain itu, Novita juga mengungkap jika Putri mengalami gangguan tidur dan gangguan makan akibat dari peristiwa yang ia alami.
"Pada saat bertemu dengan Ibu (istri Ferdy Sambo), keadaannya (saat ini) sangat shock terguncang pastinya, trauma, sulit tentunya dia bisa berkonsentrasi dan sejak kejadian sampai sekarang itu tidak bisa tidur pastinya," kata Novita.
Menurut Novita, saat ini dirinya masih dalam tahap untuk mengetahui kondisi psikologis Putri yang lebih jauh. Dengan demikian, Novita mengatakan jika belum ada terapi apapun yang bisa diberikan kepada Putri karena masih harus melakukan observasi.
Untuk sementara waktu, Novita mengatakan jika timnya akan lebih utama mendampingi Putri supaya kondiainya bisa lebih tenang. Saat ini, tim psikologis akan memberikan pertolongan yang bisa membantu Istri Kadiv Propam bisa tidur.
Sejauh ini, Putri juga sudah memberikan kesaksiannya dalam berita acara pemeriksaan di kantor Kepolisian Resor (Polres) Metro Jakarta Selatan.
Novita menyebut, jika Putri Candrawathi sudah menyampaikan terkair dengan tindak pelecehan seksual yang dialaminya kepada penyidik Polres Metro Jakarta Selatan. Akan tetapi, Novita mengungkap keterangan yang disampaikan oleh istri Ferdy Sambo masih belum detail.
Kondisi Ferdy Terkini Sempat Nangis Dipelukan Polda Metro Jaya