Istri Kadiv Propam Polri Irjen Pol Ferdy Sambo saat ini dikabarkan mengalami trauma psikis setelah kejadian penembakan yang menimpa Brigadir J hingga tewas oleh Bharada E. Wanita tersebut diketahui terus menerus menangis setelah insiden tersebut.
Seperti apakah kondisi terkini istri Kadiv Propam usai insiden baku tembak tersebut? Simak informasi lengkapnya berikut ini.
1. Mengalami Gangguan Traumatis
Berdasarkan keterangan dari psikolog yang menanganinya, Novita Tandry, ia menyebut bahwa istri Kadiv Propam saat ini tengah mengalami gangguan traumatis karena melihat kejadian tersebut secara langsung. Istri Kadiv Propam mengalami syok hingga terus menerus menangis dan membutuhkan dampingan psikolog.
Novita sendiri merupakan psikolog yang ditunjuk oleh Polres Metro Jakarta Selatan untuk mendampingi istri Ferdy Sambo menjalani trauma healing pasca insiden polisi tembak polisi dan dugaan pelecehan seksual.
"Beliau sekarang mengalami gangguan traumatis karena melihat langsung saat kejadian itu terjadi. Sangat syok dan terus-menerus menangis. Keadaannya secara mental psikologis memang sangat butuh pendampingan dari ahlinya psikolog,” ungkap Novita.
2. Dipicu Adanya Dugaan Pelecehan Seksual
Diketahui, alasan Bharada E menembak Brigadir J karena diduga melecehkan istri Kadiv Propam. Brigadir J sebelumnya tewas ditembak oleh Bharada E di rumah dinas Ferdy Sambo di kawasan Duren Tiga, Jakarta Selatan pada hari Jumat, 8 Juli 2022 pukul 17.00 WIB.
Brigadir J diketahui merupakan sopir istri Ferdy Sambo. Sementara itu, Bharada E merupakan ajudan Ferdy Sambo.
Baca Juga: Selidiki Polisi Tembak Polisi, Komnas HAM akan Memanggil Ferdy Sambo dan Keluarga Brigadir J
3. Alami Gangguan Sulit Tidur