Suara.com - Eks Panglima Laskar FPI, Maman Suryadi, jadi saksi dalam sidang kasus dugaan kekerasan terhadap Youtuber M. Kece atas terdakwa Irjen Napoleon Bonaparte. Dalam pengakuanya, dia turut mencolek dagu Kece lantaran bicara soal hadis.
Maman saat itu merupakan tahanan di Rutan Bareskrim Polri. Pada saat insiden kekerasan dan pelumuran kotoran manusia ke wajah Kece di bulan Agustus 2021 lalu, dia juga berada di lokasi kejadian.
Hal ini bermula saat Maman dipanggil Napoleon untuk datang ke kamar sel tahanan nomor 11 yang dihuni Kece. Maman, saat itu dipanggil untuk menjelaskan soal hadis.
"Saat Saudara dipanggil, Saudara diberitahu nggak oleh Terdakwa saat dipanggil?" tanya Jaksa Penuntut Umum (JPU) di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Kamis (14/7/2022).
"Saya datang ke sana kapasitasnya untuk..," jawab Maman.
"Maksud saya siapa yang menjelaskan kenapa Saudara dipanggil?" lanjut JPU.
"Ya pas saya masuk itu ini orang yang akan menjelaskan masalah hadis," beber Maman.
"Disampaikan tidak hadisnya seperti apa?" papar JPU.
"Tidak, karena Pak Kosman ini kebanyakan ngoceh-ngoceh," ucap Maman.
"Seperti Muhammad bin Abdullah dll," sambungnya.