Viral Momen Penjaga Taman Bermain Sedang Bereskan Area Mandi Bola, Netizen Dibuat Kaget

Kamis, 14 Juli 2022 | 16:24 WIB
Viral Momen Penjaga Taman Bermain Sedang Bereskan Area Mandi Bola, Netizen Dibuat Kaget
Potret penjaga taman bermain sedang membereskan area mandi bola (Instagram/ berita_gosip)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Viral di media sosial momen seorang penjaga taman bermain sedang membereskan bola yang berada di area mandi bola. Tampak beberapa penjaga taman bermain tersebut sedang memasukkan satu per satu bola ke dalam karung.

Video yang merekam momen tersebut kemudian diunggah oleh akun Instagram @berita_gosip pada Kamis (13/07/22).

"Tetap semangat buat mbaknya," keterangan pengunggah video.

Pada awal video yang diunggah, terlihat seorang wanita yang merupakan penjaga taman bermain sedang mengangkut satu karung berisi bola.

Baca Juga: Sambil Orasi, Emak-emak Kompak Derek Bus Terjebak Lumpur: Presiden Kunjungan Tiba-Tiba Bagus

Tampak area mandi bola memiliki luas yang cukup besar. Tak bisa dihitung berapa bola plastik yang ada di kolam mandi bola tersebut.

Potret penjaga taman bermain sedang membereskan area mandi bola (Instagram/ berita_gosip)
Potret penjaga taman bermain sedang membereskan area mandi bola (Instagram/ berita_gosip)

Dalam video ini juga tampak momen para penjaga taman bermain yang sedang memasukkan bola-bola tersebut ke dalam karung.  

Karung yang telah penuh berisi bola diletakkan di pojok area mandi bola.

Melalui keterangan yang ada di dalam video, setiap malam area mandi bola memang dibersihkan oleh para penjaga. 

"Memang kalau setiap malam kita beresin bolanya," keterangan dalam video.

Baca Juga: Viral Surat Edaran Anggota DPRD Diduga Minta Lurah Tutup Jalan Hampir 24 Jam demi Resepsi Pernikahan Anak

Unggahan video ini menuai betragam komentar dari netizen. Netizen mengungkapkan bahwa mereka baru mengetahui bahwa area mandi bola selalu dibersihkan oleh petugas. Netizen jug mengungkapkan bahwa agar pekerjaan tersebut efisien, pekerja bisa menggunakan alat bantu berupa serokan dan sebagainya. 

"Kirain nggak diberesin gitu," kata netizen.

"Harus diambil ya? Kirain dibiarin gitu aja sampai tutup," terang netizen.

"Baru tahu dah kalau diberesin. Kirain dibiarin gitu aja," kata netizen.

"Sepertinya tidak disediakan alat yang memadai. Jadinya pakai tenaga otot deh," ujar netizen.

"Kenapa nggak pakai alat semacam serokan sampah gitu. Biar nggak pakai tangan, kan pegel," tambah netizen. 

Hingga saat ini, unggahan video ini telah ditonton sebanyak 62 ribu kali. Selain itu, video ini juga telah mendapatkan 2 ribu suka dari netizen.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI