Tak Batasi Komunikasi Politik, PKS ke Puan Maharani: Kami Welcome jika Ingin Silaturahmi

Rabu, 13 Juli 2022 | 14:23 WIB
Tak Batasi Komunikasi Politik, PKS ke Puan Maharani: Kami Welcome jika Ingin Silaturahmi
Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani disebut akan bersilahturahmi dengan Presiden PKS Ahmad Syaikhu. [Ist]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) membuka diri untuk menyambut Puan Maharani yang berencana melakukan silaturahmi ke Presiden PKS Ahmad Syaikhu.

Ketua Departemen Politik DPP PKS Nabil Ahmad Fauzi mengatakan PKS akan menerima kunjungan Puan baik kapasitasnya sebagai Ketua DPR maupun Ketua DPP PDI Perjuangan.

"Prinsipnya kami welcome terhadap siapapun yang hendak silaturahim ke rumah kami, termasuk Bu Puan," kata Nabil kepada wartawan, Rabu (13/7/2022).

Nabil berujar bahwa PKS konsisten untuk menyuarakan pentingnya kolaborasi dan sinergi dalam membangun bangsa, meskipun dalam posisi politik berbeda peran.

"Sehingga kami tidak pernah membatasi komunikasi politik dengan semua elemen politik manapun di negeri ini," kata Nabil.

"Jadi tentu setiap bentuk silaturahim di antara tokoh ataupun institusi partai akan baik dan positif bagi demokrasi dan politik negeri ini," sambungnya.

Berkaitan dengan silaturahmi Puan, Nabil mengatakan pihaknya belum menerima konfirmasi atau komunkasi dari PDIP.

Presiden PKS Ahmad Syaikhu. [Antara]
Presiden PKS Ahmad Syaikhu. [Antara]

Ia memahami keinginan Puan yang saat ini masih fokus untuk melakukan kunjungan ke daerah sebelum silaturahmi ke ketum-ketum parpol.

"Kan Bu Puan masih sibuk keliling daerah tuh. Jadi belum dalam waktu dekat," kata Nabil.

Puan Atur Jadwal ke AHY dan PKS

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI