Suara.com - Polres Metro Jakarta Timur menangkap 13 pelajar saat hendak tawuran di kuburan atau tempat pemakaman (TPU) Prumpung, Jatinegara, pada Selasa (12/7/2022) sore.
Kepala Tim Patroli Perintis Presisi Polres Metro Jakarta Timur Ipda Aman Widodo menyebut, saat hendak ditangkap salah satu pelajar ada yang mengaku-ngaku menjadi anak dari salah satu warga setempat. Bahkan yang bersangkutan berakting mencuci piring untuk meyakinkan anggota.
Namun, upaya mengelabui tersebut gagal. Setelah warga setempat menegaskan bahwa pelajar tersebut bukanlah bagian dari keluarganya.
"Salah satu dari remaja saat ingin ditangkap modus pura-pura cuci piring di rumah penduduk," kata Aman kepada wartawan, Rabu (13/7/2022).
Baca Juga: Kartu Jakarta Pintar Puluhan Anggota Geng Tawuran Warjun 208 Terancam Dicabut
Menurut penuturan Aman, penangkapan terhadap belasan pelajar ini berawal atas adanya informasi dari masyarakat. Berdasar informasi mereka hendak melakukan tawuran sesaat sepulang dari sekolah.
"Selanjutnya kami menuju ke TPU Prumpung ternyata mereka sudah lari duluan dan Alhamdulillah kita amankan 13 remaja," katanya.
Selain mengamankan para pelaku, Aman menyebut pihaknya juga turut mengamankan beberapa barang bukti. Di antaranya, empat buah celurit dan tiga unit sepeda motor.
"Semua kita serahkan ke Polsek Jatinegara untuk ditindaklanjuti lebih lanjut," imbuhnya.
Baca Juga: Bapak-bapaknya Tanding Sepak Bola Malah Emak-emaknya Tawuran sampai TNI Turun Tangan, Videonya Viral