Sudah Berdandan Necis saat Antre Pembagian Daging Kurban, Pria Ini Malah Dapatkan Perlakuan Begini Dari Panitia

Selasa, 12 Juli 2022 | 11:12 WIB
Sudah Berdandan Necis saat Antre Pembagian Daging Kurban, Pria Ini Malah Dapatkan Perlakuan Begini Dari Panitia
Pria berpakaian necis diabaikan dan dilewati begitu saja saat ikut mengantre pembagian hewan kurban (Twitter/ ndagels)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tanggal 10 Juli 2022 ditetapkan pemerintah sebagai Hari Raya Iduladha 1443 Hijriah. Para panitian kurban pun  pastinya telah mempersiapkan berbagai hal sebelum melaksanakan kurban. Tak terkecuali soal data penerima daging kurban.

Entah apa alasannya, seorang pria terekam kamera handphone seseorang tak mendapatkan jatah daging kurban saat ikut mengantre dalam acara pembagian daging kurban.

Video yang merekam peristiwa tersebut kemudian diunggah oleh akun Twitter @ndagels pada Senin (11/07/22).

"Tampan dan nggak kebagian," tulis akun pengunggah video.

Baca Juga: Meski Ditahan, Putra Siregar Kembali Pecahkan Rekor MURI Kurban Terbanyak

Dalam video yang diunggah, terlihat seorang pria yang mengenakan pakaian necis berupa kemeja putih, celana jin, sepatu kets, lengkap dengan jam serta kacamata yang ia cantelkan di kemejanya sedang berada di barisan warga yang sedang mengantre hewan kurban.

Pria ini berada di baris kedua, di depannya terlihat seorang pria yang langsung diberikan kantong plastik berisi daging kurban oleh panitia.

Setelah pria di depannya pergi, pria tersebut maju dan menjulurkan tangannya ke depan seolah meminta bagian daging kurban.

Namun, tak diduga panitia yang bertugas berjaga tampak mengabaikan pria tersebut. Ia langsung memberikan gerakan tangan yang seolah-olah menandakan bahwa pria berpakaian necis tersebut tidak berhak mendapatkan jatah hewan kurban.

Panita yang saat itu mengenakan topi hitam malah langsung memberikan jatah kurban kepada warga lain yang berada di belakang barisan pria ini.

Baca Juga: Anti Mainstream! Bukan Pisau, Panitia Kurban Gunakan Mesin Pemotong Besi untuk Potong Tulang

Tampak ekspresi bingung dari pria necis, saat panitian malah memberikan jatah hewan kurban kepada warga lain yang berbaris di belakangnya.

Pria ini juga sempat mengatakan sepatah kata pada panitia.

"Pembagian daging kurban. Satu per satu dapat. Lah kenapa dia dilewati," tulis keterangan yang ada di dalam video.

Video ini pun lantas viral. Videonya telah ditayangkan sebanyak 61,4 ribu kali. Video unggahan ini juga telah memperoleh sejumlah 2,2 ribu suka dan 546 retweet dari warganet.

Beragam komentar juga dilontarkan warganet dalam  unggahan ini.

"Ini panitianya ada masalah apa sama si masnya?" tanya warganet.

"Pentingnya berpakaian gembel," kata warganet.

"Fashionnya kurang tepat," ujar warganet.

"Mending lu pakai kaus partai aja udah, nggak bakal dilewatin," terang warganet.

"Lah bapaknya pilih kasih," tambah warganet.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI