Apa Bedanya SPBU Merah, Biru dan Hijau? Pahami Dulu Sebelum Isi BBM

Farah Nabilla Suara.Com
Selasa, 12 Juli 2022 | 09:44 WIB
Apa Bedanya SPBU Merah, Biru dan Hijau? Pahami Dulu Sebelum Isi BBM
Plang SPBU milik Pertamina kini ada SPBU warna biru, SPBU warna Merah dan SPBU warna hijau.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - SPBU (Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum) Pertamina sekarang tak hanya memiliki warna merah dan biru, tapi ada juga warna hijau. Perbedaanya bukan hanya dilihat dari warna SPBU saja, melainkan juga kelengkapan pelayanan. 

Lantas apa perbedaan warna papan SPBU Pertamina tersebut? Yuk simak penjelasan perbedaan SPBU merah, biru dan hijau berikut ini.

Warna Papan SPBU Pertamina

SPBU dengan papan warna merah adalah SPBU Pasti Pas, sedangkan warna biru berarti SPBU Pasti Prima serta warna hijau adalah Green Energy Station (GES).

SPBU warna biru

SPBU Prima (biru) merupakan pengembangan dari SPBU Pasti Pas (merah) yang sudah ada sejak 2006. Fasilitas yang disediakan SPBU biru lebih lengkap seperti adanya ATM, bengkel, tenant makanan, jasa cuci kendaraan, penjualan pelumas dan elpisi serta restoran cepat saji.

SPBU warna merah

Beda dari SPBU Prima, fasilitas yang ada di SPBU merah tak selengkap SPBU warna biru. SPBU Pasti Pas biasanya hanya terdiri toilet, tempat ibadah, isi angin dan minimarket.

SPBU warna hijau

Baca Juga: Harga Minyak Dunia Naik, Ini Harga BBM Terbaru dari Pertalite hingga Pertamina Dex

Terakhir ada SPBU warna hijau yang merupakan konsep baru dari Pertamina. SPBU ini memiliki layanan terintegrasi bagi masyarakat konsumen di SPBU Pertamina dengan 4 konsep utama, yaitu Green, Future, Digital dan High Tier Fuel.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI