Suara.com - Selalu ada kejadian tidak terduga terjadi saat pelaksanaan salat Idul Adha, misalnya saja hewan kurban yang mengamuk dan memorak-porandakan tempat salat.
Namun kejadian yang terlihat di video unggahan akun Instagram @info_ciledug berikut ini benar-benar di luar dugaan. Pasalnya bukan oleh hewan kurban, jemaah salat Idul Adha di video ini justru diganggu seekor monyet.
"Monyet berkeliaran saat warga sholat ied di kawasan Paninggilan, Ciledug, Tangerang," tutur @info_ciledug yang mengunggah ulang video dari @arniwinoto tersebut, seperti dikutip Suara.com pada Senin (11/7/2022).
Monyet itu terlihat mengganggu salah seorang jemaah wanita yang hendak melaksanakan salat Idul Adha. Tampak monyet itu naik ke kepala seorang wanita lanjut usia yang akan melakukan salat sambil duduk di atas kursi roda, sehingga posisi kepalanya memang lebih tinggi daripada jemaah lain.
Baca Juga: Pria Telanjang Dada Aduk Adonan Kulit Lumpia Pakai Tangan: Wangi Ketiak
"Makin meresahkan nih min, berkeliaran lagi di Komplek PBH pas warga lagi sholat ied," ungkap seorang warga.
Tampak jemaah ibu-ibu di lokasi ikut panik menyaksikan monyet tersebut. Seorang jemaah wanita lain terlihat berusaha menyingkirkan monyet tersebut dari kepala jemaah lansia yang cuma bisa menutup mata ketakutan, tetapi monyet itu tidak mengindahkan.
Hingga tiba-tiba monyet itu loncat dan ganti bergelantungan di tiang tenda pelindung lokasi salat. Kini ganti jemaah di bawah tenda yang dibuat panik dan berusaha untuk menyingkir lantaran cemas akan didekati hewan tersebut.
Video yang diambil pada Minggu (10/7/2022) pagi tersebut seketika menjadi pembicaraan warganet, mulai dari yang serius memberi saran hingga yang meninggalkan komentar kocak.
"Minta kupon qurban," celetuk warganet, menduga monyet itu ingin ikut mengantre mendapat jatah daging kurban.
"Buru-buru panggil damkar gak sih?" saran warganet.
"Panggil damkar ajalah.." timpal yang lainnya, karena pemadam kebakaran kerap dikerahkan untuk membantu masalah yang berkaitan dengan hewan-hewan liar seperti ini.
"Kasian ibu di korsi rodanya," kata warganet.
"Mau ikut sholat ied eh malah diomelin wkwk," seloroh warganet lain.
"Ya ampun meresahkan banget belum ketangkep juga tuh," imbuh yang lainnya.
Untuk video selengkapnya dapat disaksikan di sini.