Suara.com - Video mengharukan tentang seorang polisi yang baru lulus viral di media sosial. Hal ini bermula dari keluarga pria tersebut yang tak kunjung datang di kelulusan.
Video yang diunggah oleh akun Instagram @pembasmi.kehaluan.reall itu menunjukkan seorang pria berseragam polisi berdiri sendirian.
Padahal para lulusan yang lain tengah ditemani oleh keluarga yang datang.
"Ikut terharu yang lain sudah ketemu keluara, dia berdiri 1 jam keluarganya tak kunjung tiba," tulisan dalam video.
Baca Juga: Viral Seekor Sapi Diduga Akan Dikurbankan Justru Datang ke Kondangan
Dipeluk Keluarga Lain
Pria berseragam yang berdiri terlalu lama sendirian itu mengundang perhatian keluarga peserta kelulusan lain.
Tak tega melihat pria itu berdiri sendirian, seorang bapak-bapak beserta keluarganya datang untuk mengucapkan selamat.
"Keluarganya belum datang, kasihan kasih selamat kasih selamat," ujar bapak-bapak tersebut sambil memeluk lulusan polisi yang sendirian itu.
"Selamat ya, wih," ujar seorang perempuan di balik kamera.
Beberapa keluarga lain juga menyalami pria tersebut untuk memberikan selamat. Bahkan anak-anak kecil yang lewat memberikanselamat pada lulusan polisi tersebut.
Keluarga Datang Tangis Tumpah
Lama menunggu, keluarga dari lulusan polisi tersebut akhirnya datang. Kedua orangtunya tiba-tiba datang dari arah lain.
"Setelah diberi ucapan dari orang yang tidak dikenal, tiba-tiba kedua orangtuanya datang," tulisan dalam video.
Mengetahui orangtuanya datang, pria tersebut sontak bersimpih mencium kaki sang ibu. Aksinya mengundang tangis haru orang-orang yang melihat.
"Masya Allah satu jam lebih berdiri sendiririan tidak menggoyahkan hatinya dan tetap kuat melihat yang lain sudah bersama orangtua masing-masing," tulisan dalam video tersebut.
Videonya sontak mengundang berbagai respons dari warganet.
"Baik banget bapak dan keluarga yang nyamperin, Alhamdulillah orangtuanya enggak lama datang," komentar warganet.
"Biasanya justru kalau belum keliatan di mata tuh kuat, tapi begitu orangtua apalagi ibu datang, jebol deh semua rasa, haru syukur rindu," imbuh warganet lain.
"Inget kakakku waktu pendidikan polisi. Waktu keluarga berkunjung, mereka semua diitemin mukanya karena abis latihan terus pada kurus," tambah lainnya.
"Semoga kelak menjadi pemimpin yang amanah," tulis warganet di kolom komentar.
"Selamat bertugas mas, semoga menjadi abdi negara yang jujur dan amanah," timpal lainnya.
Saat berita ini dibuat, video tersebut telah ditonton ribuan kali dan bisa disaksikan di sini.