Pacaran sama Cewek Mandiri, Pria Ini Insecure Minta Akhiri Hubungan: Kalau Mau Aku Enggak Pergi Kamu Resign

Sabtu, 09 Juli 2022 | 18:19 WIB
Pacaran sama Cewek Mandiri, Pria Ini Insecure Minta Akhiri Hubungan: Kalau Mau Aku Enggak Pergi Kamu Resign
Ilustrasi pasangan bertengkar.[Pexels.com/Mart Production]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pada era moderen, banyak perempuan yang sudah menggapai karir tinggi setara bahkan lebih moncer dari laki-laki.

Sayangnya, tak semua laki-laki bisa menerima perempuan memiliki karir lebih tinggi dibanding dirinya.

Seperti kisah seorang perempuan yang diputus pacarnya gara-gara memiliki pekerjaan bagus dan berpindikan mentereng.

"Ketika laki-laki insecure dengan pasangannya, bukannya berusaha menaikkan standartnya malah meminta si wanita resign kerja dan berhenti kuliah," tulis akun Instagram @pembasmi.kehaluan.reall yang mengunggah kisah pasangan tersebut.

Baca Juga: Viral 4 Anak Diduga Telantarkan Ibu Kandung di Matraman, Begini Fakta Sebenarnya

Pada unggahan tersebut, seorang pemilik akun Tiktok membagikan pengalamannya diputus oleh sang pacar.

Mereka putus tanpa sebab yang pasti, namun ternyata perempuan tersebut diputuskan karena cowoknya insecure.

Unggahan tersebut menampilkan tangkapan layar dari sang pacar ke perempuan.

ilustrasi pasangan bertengkar. (freepik.com/freepik)
ilustrasi pasangan bertengkar. (freepik.com/freepik)

Minta Cewek Resign Agar Tak Insecure

Pada tangkapan layar, terlihat bahwa si cowok mengaku bahwa dia meninggalkan kekasihnya karena terlalu mandiri.

Baca Juga: Pedagang Nasi Goreng Cosplay Jadi Pemain Musik, Masak Pesanan Sambil Joget

"Alasan gua ninggalin lu gitu aja tanpa sebab karena lu terlalu tinggi," pesan pria tersebut blak-blakan.

Pria tersebut menyatakan bahwa dia lebih senang ketika pacarnya biasa saja.

"Lu bisa kerja, mandiri, pintar, keluarga lu tajir, lu enggak pernah kayak perempuan lain, terlalu mandiri, gua enggak suka kalau perempuan lebih ringgi dari gua," tambahnya.

Lebih lanjut dia menyatakan bahwa hanya laki-laki munafik yang menyukai perempuan yang lebih tinggi daripadanya.

Dia juga meminta sang pacar untuk resign dari pekerjaan jika tak ingin putus.

"Kalau lu mau gua enggak pergi, resign kerja berhenti kuliah apalagi sekarang gua denger udah kuliah di Amerika," imbuhnya lagi.

Curhatan perempuan diputus karena lelaki insecure (Instagram/pembasmi.kehaluan.reall)
Curhatan perempuan diputus karena lelaki insecure (Instagram/pembasmi.kehaluan.reall)

Tangkapan layar soal pria tersebut sontak mengundang berbagai respons dari warganet.

"Run besti, jangan turun kelas," komentar warganet.

"Enggak perlu nurunin kelas, tinggal cari yang setara aja," imbuh warganet lain.

"Usaha dong sayang, keliatan masnya maunya diperjuangin doang," tambah lainnya.

"Lebih tinggi apanya sih? Kalau laki-laki sejati ketika menjadi suami mau bagamanapun kondisi dia akan tetap di posisi tinggi daripada istri karena suami adalah imam," tulis warganet di kolom komentar.

"Kalau lo cinta sama tuh cewe, ya lu usaha buat imbangin kemampuan lu sama dia, jangan malah suruh dia resign kerja, berhenti kuliah," timpal lainnya.

Saat berita ini dibuat, unggahan tersebut telah disukai ribuan kali dengan ratusan komentar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI