Suara.com - Viral momen seorang ibu-ibu yang menanggapi dan mengerjain balik seorang penipu melalui panggilan telepon. Video yang merekam momen tersebut kemudian diunggah oleh akun Instagram @rumpi_gosip pada Selasa (05/07/22).
"Santai sekali ibunya guys," tulis pengunggah video dalam judul.
Di awal video tersebut, terdengar bahwa penipu bertanya kepada sosok ibu-ibu ini apakah sudah berada di ATM B**. Jika sudah, maka penipu meminta ibu ini untuk masuk ke dalam ruangan mesin ATM.
"Itu mesin ATM B** kak? Silakan kakak masuk ke ruangan," ungkap penipu.
Baca Juga: Video Jasa Cukur Bulu Ketiak di Pinggir Jalan India Viral di IG, Warganet Ramai Memuji Ini
Penipu tersebut kemudian menyuruh target untuk memasukkan kartu ATM ke dalam mesin. Setelah itu ia menyuruh ibu-ibu ini untuk memasukkan pin ATM.
"Masukkan kartu. Pilih Bahasa Indonesia, kalau sudah masukkan kartu," suruh penipu.
Ibu-ibu ini juga sempat meminta penipu untuk memberikan arahan dengan hati-hati, karena ia masih awam dengan masalah mengirimkan atau menerima uang melalui ATM.
"Pelan-pelan ya. Soalnya saya nggak tahu," kata sang ibu.
Selanjutnya, penipu menyuruh ibu-ibu ini untuk memasukkan pin ATM dan menekan tombol informasi saldo. Rupanya penipu ini ingin mengetahui saldo ATM milik ibu ini.
Baca Juga: Samarinda-Bontang Sempat Pemadaman Listrik, Warganet Singgung Aplikasi MyPLN?
"Sudah masukkan pin? Menu lain dipencet, informasi saldo, rekening tabungan," ujar penipu.
Penipu ini kemudian bertanya apakah uang transferannya sudah masuk atau belum.
"Jadi saldo kakak sendiri berapa tersisa? Karena ini harus kami total dan kami kirim ulang kalau belum masuk," ucap penipu.
Ibu ini pun kemudian menjawab bahwa uangnya belum masuk dan saat ini total saldo di ATM-nya merupakan saldo milik dirinya sendiri. Total saldo di rekeningnya berjumlah 11 juta.
"Belum, ini masih saldo saya sendiri. Ini saldoku masih berapa. Masih 11 juta lebih," jawab ibu ini.
Penipu ini pun kemudian menyuruh ibu ini untuk menekan tombol 'Jika iya'.
"Nggak ada. Cuma transer, tarik tunai, sama apa ini di bawah. Kurang paham tulisan saya, saya kan orang kampung," ujar ibu-ibu ini.
Tak percaya dengan jawaban sang ibu, penipu ini kemudian malah memaki-maki calon korban penipuannya.
"Masak? Kakak ini kalau sudah masukkan pin terbaca apa kak? Mohon dibantu. Ada nggak uang elektronik, ada nggak? Bohong kakak itu. Kakak ini sudah tua masih suka berbohong ya," kata penipu.
Ibu ini pun merasa tak terima dengan ucapan penipu.
"Bohong gimana maksudmu. Ini aku di bank. Eh, yang menipu itu aku atau kamu. Kamu pikir aku orang bodoh apa. Saya pernah makan sekolah," pungkasnya.
Penipu tersebut pun langsung mematikan teleponnya.
Video ini pun lantas menjadi perhatian dari warganet. Banyak warganet yang memuji kepintaran dari sosok ibu-ibu ini.
"Syukurlah. Semoga semakin banyak emak-emak yang nggak gampang ditipu," ungkap warganet.
"Emak-emak semakin di depan," terang warganet.
"Hebat, nggak gampang ditipu," ujar warganet.
"Pinter banget ibunya," kata warganet.
"Ibunya makan bangku sekolah. Penipunya cuma belajar di sekolah, jadi lebih pintar ibunya," tambah warganet.