Tersebar Video Aksi Pembeli Pegang-pegang Gorengan Jualan Milik Pedagang dengan Tangan Kosong, Bikin Warganet Geram

Jum'at, 01 Juli 2022 | 16:58 WIB
Tersebar Video Aksi Pembeli Pegang-pegang Gorengan Jualan Milik Pedagang dengan Tangan Kosong, Bikin Warganet Geram
Ilustrasi bakwan, goreng favorit banyak orang. (Envato Elements)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tersebar video yang merekam aksi seorang ibu-ibu yang memilih-milih makanan berupa gorengan dengan tangan kosongannya. Hal ini membuat warganet geram, karena tangan ibu tersebut belum tentu bersih.

Video yang merekam momen tersebut salah satunya diunggah oleh akun Instagram @nyinyir_update_official pada Jumat (01/07/22).

"Ya Allah, sudah kayak undian aja, nyari bakwan," tulis akun Instagram ini.

Dalam video yang diunggah, tampak seorang ibu yang mengenakan kerudung pink keunguan sedang berada di sebuah lapak yang menjual jajanan pasar. 

Baca Juga: Tunjukkan Hasil Didikannya ke Anak, Ibu Beri Pesan Menohok ke Calon Menantu

Pembeli memegang-megang gorengan dengan tangan kosong (Instagram/ nyinyir_update_official)
Pembeli memegang-megang gorengan dengan tangan kosong (Instagram@ nyinyir_update_official)

Sosok ibu yang mengenakan helm ini kemudian tampak sedang memilih gorengan bakwan di lapak tersebut. Ia memilih bakwan dengan tangan kosongnya.

Berkali-kali ibu ini mengambil dan kemudian mengembalikan bakwan yang telah ia pegang.

Dalam video ini juga tampak momen ketika ibu tersebut mengambil jajan lain selain bakwan.

Selain itu, dalam video ini juga terdengar percakapan antara ibu pembeli dengan penjual. Tampaknya ibu-ibu ini menawar harga dari makanan yang ia beli.

Hal ini pun membuat warganet geram karena ibu tersebut memilih-milih bakwan dengan tangan kosong tanpa capitan. Meskipun di lapak tersebut tidak disediakan capitan, ibu tersebut seharusnya tidak memegang-megang makanan yang tidak ia beli.

Baca Juga: Ragam Promo Menarik Makanan Ringan di Jakarta Fair

"Benci banget sama pembeli kayak gini. Soalnya aku juga jualan makanan. Kalau ada yang model begini, langsung aku tegur sih," kata warganet.

"Paling benci sama ibu-ibu yang kayak gitu. Sumpah biar apa sih pilih-pilih kayak gitu? Jelas-jelas rasanya sama. Pilih ukurannya? Ya, kalau mau yang gede bikin aja sendiri. Yang beli nggak cuma kamu doang, tapi semua makanan dipegang semua, padahal bukan penjualnya," terang warganet.

"Paling sebel sama orang kayak gitu," ujar warganet.

"Suka bingung kadang sama yang begini. Kan asama aja, ngapain diack-acak begitu," tambah warganet.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI