"Nyawa mentes unda lah bang*** sementang bunda bediam. Nah nyawa handak melihat lah warung nyawa hancur! Hari ini jua hancur warung nyawa nih. Anj*** banaran. Unda sudah cukup sabar ba** ai bang*** ai, nah unda viralkan," kata wanita itu dengan emosi membara.
Tak ada informasi jelas kapan video yang semula tersebar lewat grup WhatsApp ini direkam. Namun yang pasti publik ikut memberi beragam komentar atas peristiwa tersebut, meski ternyata malah menjadi perdebatan.
"Sampai di sini saya paham kenapa lakimu selingkuh.." komentar warganet, menunjukkan sikap kontra atas reaksi keras kedua wanita di video tersebut.
"Laki lu kegatelan an***g," kritik warganet lainnya.
Benarkah Pelakor dan Pebinor Penyebab Utama Perselingkuhan?

Seperti yang terekam di video, wanita yang diduga korban perselingkuhan suami tampak sangat emosional dan marah kepada orang ketiga di hubungan mereka.
Saat ini, wanita yang menjadi orang ketiga kerap disebut pelakor alias perebut lelaki orang. Sementara pria yang menjadi orang ketiga adalah pebinor atau perebut bini orang.
Namun benarkah pelakor serta pebinor yang menjadi penyebab utama perselingkuhan? Konselor pernikahan Indra Noveldy ternyata punya pendapat berbeda mengenai fenomena ini.
"Perselingkuhan bisa terjadi karena begitu banyak aspek dan sudah ada masalah di pernikahan itu sendiri. Pihak ketiga bukan penyebab utama perselingkuhan," ujar Indra.
Baca Juga: Bahaya! Bocah Dibiarkan Naik Motor oleh Orang Tua, Tuai Kritikan Warganet
Penulis buku "Menikah untuk Bahagia" ini mengingatkan ada beberapa faktor yang mempengaruhi terjadinya perselingkuhan.