Presiden Jokowi Naik Kereta Luar Biasa ke Ukraina, Potret Interior Megah Bikin Kagum

Rabu, 29 Juni 2022 | 15:22 WIB
Presiden Jokowi Naik Kereta Luar Biasa ke Ukraina, Potret Interior Megah Bikin Kagum
Presiden Jokowi dan rombongan menuju Ukraina (Twitter/murtadhaOne1)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Berangkat ke Kyiv Ukraina, Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersama rombongan menggunakan Kereta Luar Biasa dari Stasiun Przemysl Glowny, Polandia.

Presiden Jokowi bersama rombongan pergi ke Ukraina dalam misi perdamaian.

Namun demikian ada yang membuat salah fokus dengan kereta yang ditumpangi orang nomor satu di Indonesia tersebut.

Kereta tersebut adalah kereta terbaik untuk mengangkut politisi dari seluruh dunia menuju Kyiv.

Interior Kereta Megah

Pada perjalanannya menggunakan kereta, Jokowi harus menempuh perjalanan selama 12 dari peron 4 Stasiun Przemysl Glowny di kota Przemysl, Polandia, hari Selasa (28/6/2022) pukul 21.15 waktu setempat.

Presiden Jokowi dan rombongan menuju Ukraina (Twitter/murtadhaOne1)
Presiden Jokowi dan rombongan menuju Ukraina (Twitter/murtadhaOne1)

Dalam hal ini, banyak warganet yang dibuat salah fokus dengan bentuk kereta yang dinaiki Jokowi.

Meskipun dari luar tampak biasa, kereta berwarna biru itu dilengkapi ornamen yang terkesan mewah di dalamnya.

Pada foto yang beredar di media sosial, salah satunya diunggah akun Twitter @murtadha0ne1, terlihat interior berwarna emas dalam kereta.

Baca Juga: Kisah Nenek Aisyah di Kukar, Pergi Haji dari Hasil Menabung Rp 5 ribu Sehari Sejak 1995

Terlihat Presiden Jokowi duduk di meja besar bewarna cokelat keemasan dengan suguhan makanan dan minuman.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI