Suara.com - Tuntutan untuk memenuhi kebutuhan, atau setidaknya sekadar menyambung hidup, membuat beberapa orang nekat melakukan apapun.
Namun pria di video unggahan akun Instagram @makassar_iinfo ini menjadi sorotan publik karena diduga sengaja membuang-buang beras semata demi mendapatkan belas kasihan masyarakat.
"Laporan Netizen: Malam min, cuma mau infokan modus berharap belas kasihan," tutur @makassar_iinfo di kolom caption, dikutip Suara.com, Jumat (24/6/2022).
Pria yang direkam dari belakang itu tampak sedang sibuk memunguti sesuatu di pinggir jalan, yang belakangan terungkap sebagai beras.
Bila tidak mengetahui modusnya, tentu warga yang melintas akan menduga pria ini tengah menghadapi musibah sampai beras yang dimilikinya berceceran di jalan.
Biasanya situasi ini akan membuat warga bersimpati dan memberikan uang pengganti, atau bahkan membelikan beras lagi untuk pria tersebut.
Tampaknya hal inilah yang diincar oleh pria yang sepertinya berprofesi sebagai tukang becak tersebut. Namun nyatanya beras yang berceceran di jalan pun adalah perbuatannya sendiri, sebagaimana yang terekam di video.
"Bapak ini dengan sengaja membuang beras ke jalanan agar orang-orang lain yang lewat disitu berharap iba kepada dirinya. Menit akhir dia sengaja buang berasnya," sambungnya.

Memang benar, ketika dipantau sampai video berakhir, terlihat pria itu sengaja membuang lagi beras-beras yang sudah ia kumpulkan ke tengah jalan, lalu kembali berjongkok dan mengumpulkan bagian demi bagian.
Baca Juga: Pria Paruh Baya Ini Viral Karena Disebut Kena Tilang Elektronik di Persawahan
Disebutkan pula peristiwa ini terekam di salah satu ruas jalan raya di Makassar, Sulawesi Selatan, pada Kamis (23/6/2022) malam.