Puput yang menikahi pria Korea tersebut mengadakan akad nikah pada Minggu, 19 Juni 2022 di rumah mempelai perempuan.
Rekaman video akad nikah pernikahan tersebut pun tersebar di sosial media.
Dalam video tersebut, pengantin pria bernama Lee Minho yang namanya sama dengan artis ternama di Korea nampak fasih menjawab perkataan penghulu dengan Bahasa Indonesia.
Sebelum ijab kabul dilaksanakan, kabar pernikahan perempuan asal Subah dengan suaminya itu, ternyata sempat menghebohkan jagat media sosial. Hal tersebut karena undangan Puput yang dikabarkan menikah dengan artis papan atas Korea bernama Lee Minho.
Warganet pun turut berkomentar dalam video tersebut.
"Keren ini maharnya bikin melongo," tulis komentar warganet pada unggahan tersebut.
"Salfok sama mas kawin 1 unit apartemen, 1 buah unit Mobil Hyundai dan 15 gram berlian," ujar warganet.
"Mba spill cara kenalannya jalur apa mbak pengen, siapa tahu rezekinya menular," cuit publik.
"Jiwa miskin ku meronta mendengar mas kawinya," ucap lainnya.
Baca Juga: 5 Risiko Mengontrak Rumah setelah Menikah, Pengeluaran Jadi Bertambah!
Kontributor : Syifa Khoerunnisa