Suara.com - Akun Twitter @tanyakanrl unggah cuitan seorang remaja perempuan yang baru menduduki jenjang Sekolah Menengah Atas (SMA) yang dilarang oleh ibunya untuk tidur bersama sang ayah.
Cuitan tersebut dikirimkan pada Minggu (19/06/22).
Remaja perempuan ini mengungkapkan jika dirinya saat ini duduk di kelas 11 SMA. Ia kemudian mengungkapkan bahwa ia tidak pernah diizinkan tidur bersama ayahnya oleh sang ibu.
Ketika diizinkan pun, dirinya tak boleh tidur berdampingan, harus ada adiknya atau ibunya di tengah-tengah keduanya.
"Gue cewek kelas 11, yang mana udah dalam fase remaja. Terus ibu gue nih nggak pernah ngizinin gue tidur bedua sama ayah. Kalau pun tidur sekamar, gue nggak dibolehin berdampingan gitu. Harus ada adik atau ibu di tengah-tengah kita," ungkapnya.
Selanjutnya, siswa kelas 11 ini bertanya pada publik, apakah jika ia merasa sedih karena tak diizinkan tidur berdua bersama ayahnya merupakan hal wajar.
"Kalau gue ngerasa sedih gitu wajar nggak sih? Okelah, emang ibu gue punya alasan. Gue udah hampir menjadi 'wanita'", dan ayah itu perempuan dewasa. Tapi kan beliau tetap ayah gue. Gue juga pengen meluk atau dipeluk ayah pas tidur," pungkasnya.
Cuitan ini pun menuai beragam tanggapan dari netizen. Banyak netizen yang membenarkan tindakan ibu dari perempuan pengirim cuitan ini.
"Wajar sih ibu kamu kayak gitu. Ibu aku juga kok, bahkan dari aku SD kelas 4 apa 5 gitu. Ya walaupun emang beliau ayah kamu, tapi beliau tetap pria dewasa yang punya nafsu. Takutnya nanti malah gimana-gimana, mengingat kasus pelecehan orang tua ke anak juga banyak. Lebih ke jaga-jaga sih nder," tulis netizen.
Baca Juga: Grup Kasidah Nasida Ria Manggung di Jerman, Netizen: Legend!
"Ibumu benar. Sedih wajar. Ya dipahami saja, kamu udah gede. Dipeluknya di saat lain aja, bukan pas tidur. Ibumu kayaknya kangen pelukan bapakmu juga," kata netizen.
"Bener sih ibumu Nder. Tapi aku juga mau deh ya dipeluk ayah, soalnya terakhir kali waktu masih balita banget sampai lupa gimana rasanya," terang netizen.
"Menurutku wajar ibumu gitu. Kamu tetap bisa meluk ayahmu kok, tapi nggak di waktu tidur. Apalagi tidur berdua aja sama ayahmu," ungkap netizen.
"Wajar kok Nder. Walaupun ayah kamu, tapi kita nggak akan tahu apa yang terjadi. Sedih sih oke, tapi kamu udah dewasa, dalam islam juga kayaknya nggak diperbolehkan. Kamu bisa peluk ayah kamu saat mau berangkat kerja, dan lain-lain kok. Bisa dengan cara me time di halaman atau di ruang tamu," tambah netizen.