Akhirnya Diringkus Polisi, Begini Kronologi TNI Gadungan Kelabui Warga Lalu Bawa Kabur Sepeda Motor Di Cilandak

Senin, 20 Juni 2022 | 09:56 WIB
Akhirnya Diringkus Polisi, Begini Kronologi TNI Gadungan Kelabui Warga Lalu Bawa Kabur Sepeda Motor Di Cilandak
Ilustrasi penangkapan. [Dok.Antara]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Paling tidak Arpan (38), warga di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan kini bisa sedikit lega. Seorang pria berinisial K alias A alias S yang baru dikenalnya dan mengaku sebagai anggota TNI AL akhirnya bisa diringkus polisi.

Arpan sebelumnya melaporkan ulah K alias A alias S yang ternyata adalah seorang TNI gadungan ke polisi. Sepeda motor milik Arpan dibawa kabur TNI gadungan itu. Pelaku diringkus oleh tim dari Polsek Cilandak.

Kapolsek Cilandak, Kompol Multazam kepada wartawan hari ini, Senin (20/6/2022) mengatakan, TNI gadungan ditangkap pada Minggu (19/6/2022) kemarin.

"Iya sudah ditangkap. Inisialnya K alias S alias A," ucap Multazam.

Bawa Kabur Sepeda Motor

Melalui sambungan telepon, Arpan bercerita awal mula pertemuannya dengan pria yang mengaku sebagai anggota TNI AL yang bernama Wanto.

Awalnya, Arpan yang tengah menemani anaknya bermain odong-odong dihampiri oleh sosok Wanto pada 2 Juni 2022 lalu.

Dalam pertemuan itu, Arpan dan Wanto saling berbincang hingga kemudian saling bertukar nomor telepon. Kepada Arpan, Wanto juga mengaku sebagai anggota TNI AL yang tinggal di Asrama Hankam, Pondok Labu, Jakarta Selatan.

"Akhirnya dia minta nomor WA saya, tapi sebelum itu dia ngaku sebagai TNI angkatan laut tinggal di asrama Hankam, Pondok Labu," kata Arpan, Selasa (14/6/2022).

Baca Juga: Modus SKSD, Polisi Selidiki Kasus TNI Gadungan Bawa Kabur Motor Warga di Cilandak

Tidak hanya itu, Wanto turut membikin Arpan semakin percaya. Kepada Arpan, Wanto menawarkan jika hendak berdagang di kawasan Cilandak tidak perlu membayar sewa dan hanya tinggal menyebut namanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI