Sepak Terjang 3 Bakal Capres Nasdem: Satu Jenderal dan Dua Gubernur

Sabtu, 18 Juni 2022 | 14:34 WIB
Sepak Terjang 3 Bakal Capres Nasdem: Satu Jenderal dan Dua Gubernur
Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh mengumumkan tiga nama bakal capres hasil Rakernas, yakni Anies Baswedan, Andika Perkasa dan Ganjar Pranowo, di JCC Senayan, Jakarta, Jumat (17/6/2022). [Suara.com/Bagaskara Isdiansyah]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Ia menjabat sebagai Menteri Pendidikan dan Kebudayaan atau Mendikbud periode 2014-2016 meski di-reshuffle pada 27 Juli 2016.

Kini, Anies menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta usai maju bersama Sandiaga Uno dan memenangkan Pilgub DKI Jakarta 2017 melawan paslon tandingan Ahok-Djarot.

2. Andika Perkasa

Profil Andika Perkasa yang Jadi Bakal Capres Nasdem - Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa - (SuaraJogja.id/Hiskia Andika)
Profil Andika Perkasa yang Jadi Bakal Capres Nasdem - Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa - (SuaraJogja.id/Hiskia Andika)

Nama kedua yang disebutkan oleh Surya Paloh adalah Andika Perkasa. Adapun sosok tersebut tak lain adalah pria yang kini menjabat sebagai Panglima TNI.

Pria yang memiliki nama Muhammad Andika Perkasa tersebut memiliki sepak terjang yang gemilang dalam kariernya sebagai perwira TNI.

Ia menjabat sebagai Panglima TNI usai jabatan Marsekal TNI (Purn.) Hadi Tjahjanto selesai.

Dikutip dari arsip laman resmi Akademi Militer, Andika lulus pendidikan militer pada tahun 1987. Tak hanya di Akmil, Andika juga menempuh beberapa pendidikan umum yakni The Military College of Vermont, Norwich University, Northfield, Vermont, Amerika Serikat dan National War College, National Defense University, Washington D.C., Amerika Serikat.

Andika memiliki sepak terjang karier yang panjang terutama saat bergabung dalam  korps baret merah (Kopassus). Ia pernah menjabat Komandan Batalyon 32/Apta Sandhi Prayuda Utama, Grup 3/Sandhi Yudha.

Kemudian, Andika berlanjut menjadi Sespri Kepala Staf Umum (Kasum) TNI, Komandan Resimen Induk (Danrindam) Kodam Jaya/Jayakarta di Jakarta, Komandan Resor Militer (Danrem) 023/Kawal Samudera Kodam I/Bukit Barisan berkedudukan di Kota Sibolga, Provinsi Sumatra Utara.

3. Ganjar Pranowo

Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo memakai jaket PDIP. [Dok Pribadi]
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo memakai jaket PDIP. [Dok Pribadi]

Nama ketiga bakal capres yang disebut Surya Paloh adalah Ganjar Pranowo yang turut menemani Anies sebagai bakal capres dari unsur gubernur.

Baca Juga: NasDem Usul Ganjar Pranowo sebagai Salah Satu Capres, Ganjarist: NasDem Membaca Suara Publik

Ganjar kini menjabat sebagai Gubernur Jawa Tengah periode 2018-2023 yang menjadi periode jabatan keduanya setelah sempat menjabat pada periode 2013-2018.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI