Tak Habis Pikir! Wanita Curhat Sampai Harus Bongkar Rumah Gegara Mertua Ngotot Minta Pintu Dikembalikan

Kamis, 16 Juni 2022 | 22:13 WIB
Tak Habis Pikir! Wanita Curhat Sampai Harus Bongkar Rumah Gegara Mertua Ngotot Minta Pintu Dikembalikan
Wanita curhat harus bongkar rumah karena mertua mengotot minta pintu dikembalikan. (Instagram/@admin_igtainment)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Konflik antara menantu dan mertua memang kerap dijumpai dalam kehidupan sehari-hari. Tak sedikit yang konfliknya begitu memanas, bahkan sampai berujung dengan sederet perbuatan yang tidak masuk akal.

Salah satunya seperti yang terlihat pada video unggahan akun Instagram @admin_igtainment berikut ini. Terlihat pengakuan seorang wanita yang terpaksa membongkar rumahnya akibat berkonflik dengan sang mertua.

Yang menjadi sorotan, mertuanya ternyata mempermasalahkan penggunaan pintu yang dahulu pernah diberikan untuk dipasang di rumahnya.

Ya, hanya karena sebuah pintu, wanita ini sampai harus membongkar rumah dan mengembalikannya kepada sang mertua.

Baca Juga: Ibu-ibu Gercep Rekam Mobil Terbalik Diduga Demi Konten, Cuma Tertawa Waktu Diminta Bantu Korban Dulu

"Ini adalah rumahku yang terpaksa harus dibongkar karena mertuaku suruh mengembalikan pintu yang dia kasih," jelas pemilik video, dikutip Suara.com pada Kamis (16/6/2022).

Terlihat bagian depan rumahnya yang tengah dibongkar. Lalu kamera menyorot pada sebuah pintu yang tampak disandarkan di salah satu sisi dinding. Pintu itulah yang dipermasalahkan oleh sang mertua dan kini ngotot diminta untuk dikembalikan.

"Padahal aku sudah menolak pemberian pintu ini dari awal karena aku tau pasti bakalan di gembar-gemborkan seluruh keluarga harus tau bahwa beliau memberiku pintu..." tutur pemilik video.

"Tapi ibu mertua tetap memaksa dan memasang pintu ini di rumahku, sementara design rumahku tidak cocok pake pintu tersebut..." sambungnya.

Wanita curhat harus bongkar rumah karena mertua mengotot minta pintu dikembalikan. (Instagram/@admin_igtainment)
Wanita curhat harus bongkar rumah karena mertua mengotot minta pintu dikembalikan. (Instagram/@admin_igtainment)

Apa yang diprediksinya di masa lalu ternyata menjadi kenyataan. Bukan cuma kerap mengungkit perkara pemberian pintu tersebut, sang ibu mertua bahkan kini tega memaksa menantunya untuk mengembalikan, tidak peduli jika rumahnnya harus dibongkar sekalipun.

Baca Juga: Ngaku Hilangkan Barang Ini, Belum Bilang Mama Langsung Tahu: Auto Dicoret dari KK

"Dan sekarang malah teriak-teriak seolah aku minta dibelikan pintu tersebut, dan minta di kembalikan sekarang..." keluh pemilik video.

Kisah ini tentu menuai pendapat banyak warganet. Mulai dari yang mengira sekadar settingan, bersikap kontra, sampai yang menyatakan kalau mertua semena-mena seperti di video ini sebenarnya banyak dijumpai.

"Yang bikin konten gini mikir gak sih bakalan tambah runyam? Gimana kalo mertuanya baca? Gimana kalo suaminya baca? Apa gak makin berantem besar ya buka-buka aib di sosmed," komentar warganet.

"Semoga aku bisa jadi mertua baik buat menantu-menantu ku kelak...aamiin..." kata warganet.

"Padahal kan yang nempatin rumahnya kan ada anaknya yak, kalo ga suka sama menantunya mbok yaa jangan gitu. Penasaran reaksi suaminya gimana liat kelakuan Ibunya kayak gitu," ujar warganet.

"Aku kalo udah digitukan mending dibalikin wae gapapa bongkar-bongkar habis biaya daripada makan ati disindir-sindir mulu atau dipermasalahin mulu. Kelar dah ga ada urusan," imbuh warganet lain.

Untuk video selengkapnya bisa disaksikan di sini.

Tips Untuk Coba Mendekatkan Diri dan Akrab dengan Mertua

Ilustrasi menantu dan mertua (pexels/@olly).
Ilustrasi menantu dan mertua (pexels/@olly).

Meski terkesan sepele, hubungan menantu dan mertua sudah seharusnya berjalan sehangat hubungan anak dengan orangtuanya.

Melansir klikdokter.com, ada beberapa cara sederhana yang bisa dilakukan menantu untuk menyenangkan hati mertua, sehingga harapannya bisa memperbaiki atau sekadar mengakrabkan hubungan.

Yang pertama adalah dengan mengajak mertua melakukan kegiatan bersama, misalnya saja berolahraga. Sesekali belikan juga barang-barang yang disukai atau cocok untuk mertua, namun tentu saja harus sesuai anggaran.

Kemudian bisa juga dengan menetapkan batasan yang jelas, termasuk menantu jangan terlalu ikut campur apalagi jika menyangkut masalah dengan keluarga besar.

Sedangkan tips yang terakhir bisa dengan memberikan pujian yang tulus untuk mertua. Namun patut diingat, pujian ini tidak boleh diberikan secara berlebihan atau malah akan dianggap sebagai menantu penjilat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI