Suara.com - Seorang anonim curhat miliki tetangga yang mempunyai sifat julid serta genit kepada ayahnya. Curhatan ini ia kirimkan ke akun Twitter @SeputarTetangga pada Kamis (16/06/22).
Dalam cuitannya, ia meminta tips dan trik dari publik dalam menghadapi dan menghilangkan pengaruh buruk tetangga terhadap orang tua kita di rumah.
"Share tips dan trik menghadapi dan menghilangkan pengaruh buruk tetangga terhadap orang tua kita di rumah," tulisnya dalam cuitan.
Ia kemudian menjelaskan bahwa tetangganya tersebut merupakan seorang single parent. Tetangganya ini memiliki sifat yang sangat julid. Pengirim cuitan ini salah satu korban julid dari tetangganya tersebut.
"Halo. Aku mau cerita. Jadi, aku punya tetangga yang single parent. Nah dia julid banget. Buka sama aku doang, tapi sama semua orang," ungkapnya di awal cerita.
Pengirim cuitan ini kemudian menerangkan jika kemungkinan semua warga di desanya banyak yang tidak menyukai tetangga rumahnya ini.
Selanjutnya, pengirim cuitan ini mengungkapkan bahwa tetangganya ini sering kali ke rumahnya. Ia sering ikut jaga warung, hingga menghitung uang yang dihasilkan dari penjualan di warung.
"Sering banget main ke rumah, hampir setiap hari main ke rumah. Kalau ke rumah berasa jadi bos gitu, karena sering duduk di kursi jaga warung. Terus ikut ngitung-ngitung uang, ngurus warung," lanjutnya.
Tetangganya ini juga sering mengomentari fisik dan style berpakaian dari pengirim cuitan ini. Adiknya pun juga sering jadi bahan julid tetangganya ini.
Saat ia mengadu perilaku dari tetangganya kepada sang ibu, ia malah dikatai baperan oleh sang ibu.