"Hewan ternak dijamin kewarasannya oleh UU Peternakan. Cc: @kementerianpertanian @ditjen_pkh," lanjut akun ini.
Respons Kementerian Pertanian
Dalam kolom komentar unggahan ini, akun Instagram Kementerian Pertanian @kementerianpertanian turut mengomentari video unggahan ini.
Kementerian Pertanian mengungkapkan bahwa pihaknya akan menindaklanjuti peristiwa tersebut bersama dengan Ditjen Teknis.
"Halo. Terima kasih kepada beberapa akun yang sudah menandai akun Kementan terkait postingan ini. Bersama dengan Ditjen Teknis yang membidangi hal ini, kami akan tindaklanjuti dan berupaya menelusuri kejadian yang sebenarnya," tulis @kementerianpertanian.
Respons Warganet
Setelah melihat video unggahan ini, banyak warganet menduga bahwa kejadian tersebut terjadi di wilayah Kalimatan Timur, tepatnya di Samarinda.
"Kalau dilihat dari mobil yang lewat, sepertinya di daerah Kalimantan Timur atau sekitarnya. Pelat mobil KT dan petunjuk lain dari story tersebut tertulis, 'Info Samarinda', mungkin bisa jadi petunjuk," tulis warganet.
"@kementerianpertanian. Yth. Admin tolong tindak tegas pelakunya. Jangan sampai ada lagi hewan yang diperlakukan seperti ini. Walaupun mereka hewan ternak yang mau dikonsumsi manusia. Jahat banget," kata warganet.
Baca Juga: Viral Video Pekerja Hampir Masuk ke Dalam Mesin Pabrik, Selamat karena Rekannya Sigap Menolong
"@kementerianpertanian tolong ditindak Pak! Mau nggak tuh pelakunya diangkut dengan cara kayak gitu?" ungkap warganet.