Suara.com - Polisi menangkap pemuda berinisial IR yang sempat viral beraksi koboi dengan menodongkan airsoft gun jenis Baretta di bar kawasan Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. IR ditangkap bersama temannya berinisial AAR.
Kapolres Metro Jakarta Selatan KombesBudhi Herdi Susianto menyebut peristiwa ini berawal ketika pengunjung bar berinisial AA terlibat keributan dengan teman IR dan AAR. Keributan ini dipicu ulah AA menggedor-gedor pintu toilet bar saat teman IR dan AAR sedang berada di dalamnya.
"Orang yang di dalam kamar mandi itu manggil temannya atas nama AAR yang kebetulan berada di kafe tersebut," kata Budhi di Polres Metro Jakarta Selatan, Rabu (15/6/2022).
Setelah itu, kata Budhi, AAR terlibat cekcok dengan AA. Sampai pada akhirnya dia melayangkan pukulan dengan menggunakan knuckle.
Baca Juga: Viral Aksi Koboi di Kafe Senopati, Pelaku Mengaku Polisi Pangkat Kombes
"Sehingga korban langsung jatuh dan kemudian korban bangun lagi itu juga masih dihajar lagi," ujar Budhi.
Di tengah keributan yang terjadi, IR tiba-tiba datang. Dia bermaksud melerai keributan tersebut.
"IR ini berusaha melerai kejadian tersebut awalnya antara AAR dan AA. Kemudian dipisahkan, masuk ke ruang tertentu. Nah di situlah yang tergambar di video, IR mengacung-acungkan senjata kepada korban dan kawan-kawannya yang ada di tempat," ungkap Budhi.
Atas perbuatannya, penyidik telah menetapkan IR dan AAR sebagai tersangka.
IR dijerat dengan Undang-Undang Darurat. Sedangkan AAR dijerat dengan Pasal 351 KUHP.
Baca Juga: Viral Pemuda Diduga Todongkan Pistol Di Bar Kawasan Senopati, Polisi Investigasi
"Ini masih dilakukan pendalaman untuk asal usul maupun pengguna terhadap jenis air softgun tersebut," pungkas Budhi.