Dicopot dari Kursi Mendag, Kekayaan Fantastis Muhammad Lutfi Tembus Rp235 Miliar Lebih

Rabu, 15 Juni 2022 | 15:39 WIB
Dicopot dari Kursi Mendag, Kekayaan Fantastis Muhammad Lutfi Tembus Rp235 Miliar Lebih
Dicopot dari Kursi Mendag, Kekayaan Fantastis Muhammad Lutfi Tembus Rp235 Miliar Lebih. (Suara.com/Bagaskara)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Muhammad Lutfi resmi dicopot dari jabatan Menteri Perdagangan. Posisi Mendag kini diisi Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan yang resmi dilantik oleh Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Rabu (15/6/2022) hari ini. 

Terkait pencopotan dirinya dari di Kabinet Indonesia Maju, Muhammad Lutfi tercatat memiliki harta kekayaan sebesar Rp235.519.453.179. Total kekayaan milik Lutfi tercatat di laman resmi e-lhkpn milik KPK.

Rincian total kekayaan Lutfi di antaranya berupa tanah dan bangunan yang tersebar di sejumlah wilayah. Dalam LHKPN yang disetorkan ke KPK, M Lutfi memiliki enam bidang tanah dan bangunan di Jakarta Selatan.

Lalu, dua bidang di daerah Kota Bogor serta satu bidang tanah di Kota Depok dengan total mencapai Rp94,978 miliar.

Baca Juga: Zulkifli Hasan Buka-bukaan Dirinya Diundang Diskusi Ke Istana Hingga Diangkat Jadi Menteri Jokowi

Menteri Perdaganan M Lutfi dan istri, Bianca Adinegoro. [Instagram]
 Eks Mendag M Lutfi dan istri, Bianca Adinegoro. [Instagram]

Selanjutnya, harta bergerak berupa transportasi milik Lutfi, berupa satu unit mobil Lexus, satu unit mobil BMW X7; serta dua unit motor Honda Matik yang nilainya mencapai Rp3.260.000.000.

Kemudian, harta bergerak lainnya milik Lutfi mencapai Rp29.1 miliar. Sedangkan, surat berharga sebesar Rp59.470.511.283 dan kas setara kas senilai Rp16.629.587.541 serta harta lainnya sebesar Rp 65.046.607.516.

Lutfi dalam catatan LHKPN pun ternyata memiliki utang sebesar Rp32.965.253.161. Sehingga total kekayaan Lutfi mencapai Rp235.519.453.179.

2 Menteri Dicopot Jokowi

Hari ini, Presiden Jokowi telah me-reshuffle sejumlah pembantunya di Kabinet Indonesia Maju. Ada sejumlah pengisian jabatan menteri dan wakil menteri.

Baca Juga: Dilantik Jadi Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan Janji Bisa Selesaikan Masalah Minyak Goreng

Selain Muhammad Lutfi dicopot dalam jabatannya, Sofyan Djalil turut digantikan jabatannya oleh Eks Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto menjadi Menteri ATR/BPN.

Selanjutnya, Wempi Wetipo mengisi jabatan sebagai Wakil Menteri Dalam Negeri yang sebelumnya menjabat sebagai Wakil Menteri PUPR.

Kemudian, Raja Juli menjabat sebagai Wakil Menteri ATR/BPN menggantikan Surya Tjandra.

Terakhir, Alfiansyah Noor mengisi jabatan kursi Wakil Menteri Ketenagakerjaan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI